SUMEKS.CO- Jemaah Calon Haji (JCH) Indonesia, Senin (13/6/2022), mulai menunaikan umrah wajib di Masjidil Haram yang menjadi rangkaian dari ibadah Haji Tamattu. Tercatat ada 358 jemaah asal Pati yang tergabung dalam kloter 1 Embarkasi Solo (SOC 1).
Mereka tampak mulai memadati area tawaf (mathaf) di depan Kabah sekitar pukul 03.00 waktu Arab Saudi (WAS). Sebelumnya, mereka telah mengambil miqat dari Masjid Bir Ali, Madinah. "Ini dari embarkasi Solo, yang sebanyak 358 jemaah. Tadi tiba pukul 03.00 di antar dengan Bus Shalawat dari Hotel Kiswah-Jarwal. Sebelumnya dijadwalkan pukul 01.00 tapi mundur," katanya. Sebelumnya, Konjen RI di Jeddah Eko Hartono mengatakan, kehadiran jemaah SOC 1 ini menandai dimulainya fase kedatangan jemaah di Makkah. BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Bakal Siapkan Uang Saku untuk Jemaah Haji ''Ini rombongan pertama jemaah kita yang bergerak dari Madinah menuju ke Makkah," kata Eko di Hotel Kiswah saat penyambutan jemaah haji Indonesia. "Ini adalah kloter pertama yang datang ke Madinah pada 4 Juni 2022. Mereka dari embarkasi Solo. Kami juga menyambut rombongan pertama ini," sambungnya. Eko Hartono berharap jemaah dapat beribadah dengan baik. "Semoga tetap diberikan kesehatan sehingga ibadah haji mereka bisa berjalan dengan baik," harapnya. Eko juga mengingatkan bahwa haji adalah ibadah fisik. Karenanya, semangat beribadah harus diimbangi dengan kemampuan menjaga diri. Apalagi, saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19. "Meski pandemi Covid-19 mereda, tetap hati-hati agar kita tidak tertular. Perlu kedisiplinan jemaah. Jaga stamina. Jika tidak diperlukan jangan berkerumun," pesan Eko.(kemenag/arabnews/ckm)Jemaah Calon Haji Indonesia Mulai Tunaikan Umrah Wajib
Senin 13-06-2022,13:25 WIB
Editor : Cakmud
Tags : #umrah wajib
#kuota haji 2022
Kategori :
Terkait
Kamis 15-06-2023,18:41 WIB
Tiba di Jeddah, JCH Kloter 15 Asal Muara Enim Melaksanakan Umrah Waijb
Senin 13-06-2022,13:25 WIB
Jemaah Calon Haji Indonesia Mulai Tunaikan Umrah Wajib
Kamis 12-05-2022,19:10 WIB
Jamaah Haji 2022 Berangkat dari 9 Embarkasi, Gunakan Garuda dan Saudi Airlines
Kamis 12-05-2022,12:30 WIB
CJH OKI Musim Haji 2022 Mulai Vaksin Meningitis
Sabtu 30-04-2022,23:08 WIB
Ini Daftar Biaya Haji 2022 Terendah dan Tertinggi
Terpopuler
Rabu 22-01-2025,17:00 WIB
Mantan Sekda Kota Palembang Harobin Jadi Tersangka Korupsi, Ini Kasusnya
Rabu 22-01-2025,13:33 WIB
Cari Link Alternatif Selain Rebahin? Coba Deh Akses Situs Ini Dijamin Lebih Aman Anti Ketar-ketir
Selasa 21-01-2025,21:09 WIB
HOT NEWS, Bapak Ini Hilang Rp890 Juta Ketika Klik Link Nonton Film Gratis LK21, Kesatria Cyber Usut Tuntas!
Rabu 22-01-2025,10:02 WIB
Duel Ketat 4 Pelatih Lokal, Siapa Layak Jadi Asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia?
Terkini
Rabu 22-01-2025,18:03 WIB
Lantik Pejabat Struktural dan Fungsional, Menteri Nusron Tegaskan Jalankan Amanat Sebaik-baiknya
Rabu 22-01-2025,18:03 WIB
Wak Romzi Warga Miskin Penghuni Gubuk Reyot di Ogan Ilir yang Sempat Viral, Dikabarkan Meninggal Dunia
Rabu 22-01-2025,17:47 WIB
Unduh 5 Aplikasi Penghasil Uang Ini! Saldo DANA Gratis Rp100.000 Meluncur ke E-Wallet
Rabu 22-01-2025,17:34 WIB
Xiaomi 14T Pro: Ponsel Cantik dengan Tampilan Layar Luas dan Ditenagai Chipset Dimensity 9300+
Rabu 22-01-2025,17:27 WIB