Keran Haji Dibuka, OKI Siap Berangkatkan 444 JCH

Rabu 19-01-2022,11:02 WIB
Editor : Dendi Romi

SUMEKS CO KAYUAGUNG Kantor Kementerian Agama Kemenag Kabupaten Ogan Komering Ilir OKI sangat menyambut baik rencana keberangkatan haji tahun 2022 ini oleh pemerintah Kami senang dan menyambut baik adanya pemberitaan berangkat haji tahun ini Karena itu sesuai harapan jemaah dan kami sudah siap 100 persen kata Kepala Kemenag OKI Drs Subrata melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Drs Mutawali MPdi Rabu 19 1 Dia mengungkapkan pihaknya tetap berpedoman dengan regulasi serta menunggu pengumuman resmi dari pemerintah yang berwenang di bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah tentang kepastian keberangkatan jemaah haji 2022 Untuk jumlah Jamaah Calon Haji JCH OKI ada sebanyak 444 orang yang bakal berangkat Sampai hari ini kami belum menerima turunan surat resmi atau regulasi kepastian keberangkatan haji 2022 Kita berharap dan bersabar mudahan mudahan kepastian berangkat tetap terlaksana ujarnya Sebelumnya Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan persiapan pemberangkatan jemaah calon haji JCH 2022 terus dimatangkan pemerintah Rencana kloter 1 pemberangkatan jemaah calon haji pada 5 Juni 2022 Dia mengungkapkan upaya lobi lobi Kemenag bersama pemerintah Arab Saudi sudah berjalan sejak tahun lalu Tetapi Kerajaan Arab Saudi belum mau membahas lebih lanjut tentang kuota haji 2022 karena pandemi masih berlangsung Dia mengklaim bukan hanya Indonesia yang belum diberikan sinyal oleh Arab Saudi Negara negara lain juga mendapat perlakuan sama Dia menegaskan Kemenag mempunyai tiga opsi pelaksanaan haji 2022 Pertama memberangkatkan jemaah dengan kuota penuh Kedua pemberangkatan terbatas Ketiga tidak memberangkatkan sama sekali Kami tetap berupaya memberangkatkan jemaah calon haji dan memprioritaskan jemaah calhaj 2020 tegasnya nis

Tags :
Kategori :

Terkait