Pembangunan Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi Dikebut, Waktu Tempuh Antar Wilayah Kian Dekat
Progres konstruksi Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, kini telah mencapai 30,83 persen, sementara progres pembebasan lahan mencapai 43,35 persen.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pembangunan infrastruktur transportasi darat di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terus menunjukkan kemajuan.
PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) tengah mengebut pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), Ruas Betung-Tempino-Jambi Seksi 1 sepanjang 62,4 km yang akan menjadi tambahan alternatif konektivitas bagi Kabupaten Banyuasin dan Kabupaten Musi Banyuasin.
Ruas ini menghubungkan Kecamatan Betung di Kabupaten Banyuasin, menuju Kecamatan Sungai Lilin di Kabupaten Musi Banyuasin, dan selanjutnya akan tersambung hingga Kota Jambi serta terintegrasi dengan jalur JTTS menuju Pelabuhan Bakauheni di Provinsi Lampung.
Jalan tol ini akan tersambung sepanjang 170,73 km yang terbagi menjadi tiga seksi utama, yakni Seksi 1 Betung-Tungkal Jaya sepanjang 62,38 km, Seksi 2 Tungkal Jaya-Bayung Lencir sepanjang 54,32 km, dan Seksi 3 Bayung Lencir-Sp. Ness sepanjang 52,59 km.
BACA JUGA:Proyek Jalan Tol Palembang-Betung Capai 73,84 Persen, Siap Perkuat Konektivitas hingga Jambi
Ketiga seksi tersebut diharapkan menjadi pilihan terbaik bagi pengguna jalan, baik kendaraan pribadi maupun angkutan barang, untuk mempercepat waktu tempuh dan meningkatkan mobilitas antarwilayah.
Progres pembangunan menunjukkan capaian signifikan, saat ini progres konstruksi telah mencapai 30,83 persen, sementara progres pembebasan lahan mencapai 43,35 persen. Seksi 1 ruas ini juga telah tersedia Interchange Betung, sementara pekerjaan perkerasan untuk Akses Betung telah rampung seluruhnya.
Selain jalan utama, ruas ini juga dilengkapi lima interchange (IC), diantaranya yaitu IC Betung sepanjang 2,2 km, IC Tungkal Jaya sepanjang 3,31 km, IC Bayung Lencir sepanjang 2,98 km, IC Tempino sepanjang 1,87 km, dan IC Ness sepanjang 2,07 km, serta empat pasang Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) yang berlokasi di KM 24+600 Seksi 1 Jalur A & B, KM 73+550 Seksi 2 Jalur A & B, KM 125+600 Seksi 3 Jalur A & B, serta KM 158+000 Seksi 3.
"Paralel dengan pelaksanaan pekerjaan utama yang ditargetkan selesai pada Triwulan I Tahun 2027, juga dibagun Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) yang saat ini dalam tahap penyelesaian," tutur Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Mardiansyah.
BACA JUGA:Progres Jalan Tol Betung-Jambi Seksi 1A Capai 49 Persen, HKI Perkuat Konektivitas di Sumsel
Kehadiran jalan tol ini diharapkan memperkuat konektivitas dan mempercepat mobilitas masyarakat di Sumsel. Dengan panjang 170,73 km, waktu tempuh dari Kota Jambi menuju Betung yang semula sekitar 6 jam dapat dipersingkat menjadi hanya 2 jam, sehingga memberikan manfaat langsung bagi masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin hingga Kota Palembang.
Pengamat Kebijakan Publik, Agus Pambagio menilai, bahwa pembangunan ruas Betung-Tempino-Jambi selaras dengan arah kebijakan pemerintah, termasuk Asta Cita, khususnya agenda peningkatan infrastruktur yang merata, terintegrasi, dan berkeadilan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


