Aduh, Pedagang Daging di Pasar Lematang Lahat Minta Tertibkan Pedagang Luar

Aduh, Pedagang Daging di Pasar Lematang Lahat Minta Tertibkan Pedagang Luar

Pedagang daging sapi di Pasar Lematang, Kabupaten Lahat. -Novri-

LAHAT, SUMEKS.CO - Pedagang di Pasar Lematang, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, resah.

Keresahan pedagang itu disebabkan oleh bebasnya pedagang dari luar Lahat, masuk dan berjualan di Pasar Lematang.

Sendy, salah satu penjual daging di Pasar Lematang Lahat, mengatakan, sudah satu tahun ini pemasukan sangat terasa berkurang, karna banyak pedagang dari luar Lahat, mangkal juga di Pasar Lematang.

Parahnya, harga daging yang dijual di bawah standar harga yang berlaku di Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:Menjelang Ramadan 1444 H, Harga Daging di Pasar Lematang Lahat Masih Stabil

"Membuat kami sebagi pedagang yang sudah lama berjualan di Pasar Lematang ini jadi sepi pembeli, ditambah lagi posisi lapak yang tidak sesuai," kata Sendy.

Pedagang dari luar tersebut berjualan di pinggir jalan atau dekat parkiran motor, sedangakan pedagang tetap di lantai II pasar.

"Kejadian seperti ini sepertinya kurang seportif untuk pedagang kecil seperti kami ini, jadi kami mohon untuk pemerintah Kabupaten Lahat untuk memikirkan nasib kami kedepanya," keluh Sendy.

Minimal, lanjut Sendy, pedagang dari luar tersebut ditertibakan, sehingga tidak mengganggu dapur pedagang lama.

BACA JUGA:Warga Terdampak Banjir di Lahat Mulai Beraktivitas Seperti Biasa

Sementara itu, Kepala UPTD Pasar Lematang Misna SE  mengungkapkan, akan berkoordinasi terlebih dahulu terkait masalah pedagang dari luar Lahat yang menggelar lapak di Pasar Lematang.

"Secepatnya akan ditindaklanjuti masalah ini,"  ucapnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: