PWI-Diskominfo Prabumulih Bahas HPN

PWI-Diskominfo Prabumulih Bahas HPN

Rapat persiapan HUT PWI dan HPN di Kota Prabumulih di Graha Pena, Senin 5 September 2022. foto: dendi romi sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel bersama Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Prabumulih dan Sumatera Ekspres Event membahas HUT PWI ke-76 dan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan digelar di Kota Nenas tersebut pada 4-6 Oktober 2022 mendatang. Rapat digelar di ruang rapat Graha Pena (kantor Sumatera Ekspres Grup), Senin 5 September 2022. 

Rapat dihadiri Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar, GM Harian Sumatera Ekspres Hj Nurseri Marwah, Kabid IKP Dinas Kominfo Prabumulih Chandra Pipit, Wakil Ketua PWI Anwar Rasuan, Bendahara PWI Sumsel Novas Riady, Ketua PWI Prabumulih Mulwadi, dan tim Sumeks Event. 

Kabid IKP Dinas Kominfo Prabumulih Chandra Pipit mengatakan bahwa peringatan HPN dan HUT PWI ke-76 di Prabumulih akan dilaksanakan dalam tiga waktu tiga hari. Yakni dari 4-6 Oktober bulan depan. Acara dipusatkan di Islamic Center Prabumulih. Hari pertama, kontingen PWI dari 17 kabupaten/kota sudah tiba di Kota Prabumulih yang dilanjutkan dengan pembukaan Porseniwada pada pukul 14.00-17.00 WIB. "Akan ada defile kontingen PWI kabupaten/kota seluruh Sumsel," kata Chapit, -panggilan Chandra Pipit-. 

BACA JUGA:13 Petenis Meja PWI Sumsel Ikuti Seleksi PorwanasBACA JUGA:13 Petenis Meja PWI Sumsel Ikuti Seleksi Porwanas

Pada Rabu 5 OKtober, lanjut Chapit, Porseniwada yang akan mempertandingkan cabor bulutangkis, tenis meja, dan azan akan dimulai pada pukul 08.00-selesai. "Lomba azan akan diikuti oleh teman-teman wartawan," ujarnya. 

Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar menambahkan bahwa puncak acara HUT PWI dan HPN akan dikemas dalam diskusi pada hari terakhir 6 Oktober. "Ketua Umum PWI Pusat Atas Sembiring Depari dan Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra dijadwalkan hadir pada diskusi HPN," terangnya. 

Masih kata Firko, -panggilan Firdaus Komar-, Wali Kota Palembang H Ridho Yahya akan menggelar welcome dinner pada 5 Oktober malam. "Pak Ridho Yahya akan presentasi di hadapan pengurus PWI 17 kabupaten/kota," pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: