Sepeda Motor Warga Marpen Ogan Ilir Ludes Terbakar, Usai Kena Percikan Api Petasan Saat Rayakan Tahun Baru
Penampakan sepeda motor warga Desa Muara Penimbung Ulu, yang ludes terbakar terkena api percikan petasan. --
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Sebuah kejadian tak terduga, terjadi di Desa Muara Penimbung Ulu Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, pada malam pergantian tahun.
Betapa tidak, sebuah sepeda motor tiba-tiba terbakar usai disambar api petasan yang dimainkan oleh sejumlah orang, pada saat merayakan malam tahun baru 2026.
Informasi mengenai terbakarnya sebuah sepeda motor tersebut, diunggah oleh akun media sosial Facebook, Al Bintang Suradi, yang dilihat pada Kamis, 1 Januari 2026.
"Na kejadian mlm tahun baru ikak mtor kwan tobo motong kene percon," tulis akun tersebut diberandanya.
BACA JUGA:Berkah Malam Tahun Baru, Pedagang Jagung Bakar Panen Rezeki di Jakabaring Sport City
BACA JUGA:Apel Pagi Ops Lilin Musi 2025, Polda Sumsel Tekankan Larangan Petasan Tahun Baru 2026
Menurut pemilik akun, peristiwa terbakarnya sepeda motor tersebut berawal dari sejumlah orang yang sedang asyik bermain petasan.
Sedangkan, pada saat yang bersamaan, pemilik sepeda motor yang diinformasikan bernama Syamsul sedang menyedot Bahan Bakar Minyak (BBM) di motornya.
"Die ngumbal bensen," ujarnya menjawab pertanyaan salah satu netizen.
Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. Hanya saja, sepeda motor milik korban tidak bisa diselamatkan lagi usai dilalap api.
BACA JUGA:LRT Sumsel Perpanjang Operasional di Malam Tahun Baru 2026 Hingga 02.09 WIB
Video berdurasi 11 detik tersebut, telah mendapatkan beragam komentar dari para warganet. Mereka mendoakan sang pemilik sepeda motor diberikan rezeki.
"Semoga Allah mengganti dengan rezeki yang lebih baik," doa salah satu warganet.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:





