Waspada Cuaca di Sumsel: Prakiraan Hujan, Petir, dan Kabut 26 Mei Hingga 4 Juni 2025

Berikut prakiraan BMKG terhadap cuaca di Sumsel dari hari ini sampai 4 Juni 2025--
SUMEKS.CO- Dalam sepuluh hari ke depan, warga Sumsel perlu waspada terhadap cuaca yang cukup bervariasi. Menurut data BMKG, provinsi ini diperkirakan mengalami dominasi cuaca berawan dan petir, diselingi hujan ringan serta beberapa hari cerah berawan.
Aktivitas cuaca ekstrem diprediksi meningkat di akhir Mei hingga awal Juni, terutama pada tanggal 29 Mei, 1 Juni, dan 3 Juni 2025.
Warga perlu Waspada cuaca di Sumsel ini karena suhu udara diperkirakan cukup bervariasi, dengan suhu terendah mencapai 16°C di Kota Pagar Alam dan suhu tertinggi menyentuh 34°C di Kota Palembang.
Daerah dataran rendah seperti Musi Banyuasin dan Banyuasin cenderung lebih panas dan lembap, sedangkan kawasan tinggi seperti Lahat dan Empat Lawang relatif lebih sejuk.
Kelembapan udara cukup tinggi hampir di seluruh wilayah. Tingkat kelembapan berkisar antara 50% hingga 99%, dengan kelembapan tertinggi berada di Musi Rawas Utara, OKU Selatan, dan Ogan Ilir.
Kondisi ini turut memperkuat peringatan BMKG akan cuaca di Sumsel, terutama bagi masyarakat dengan aktivitas di luar ruangan atau yang rentan terhadap penyakit pernapasan.
BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Palembang dan Sekitarnya 16–17 Mei 2025, Waspadai Hujan di Beberapa Wilayah
BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Palembang 6 Mei 2025: Pagi Cerah Menggoda, Waspadai Hujan di Sore Hari
Cuaca Sumsel ekstrem berupa petir diprediksi terjadi merata pada tanggal 29 Mei dan kembali muncul secara meluas pada 1 dan 3 Juni.
Beberapa kabupaten seperti Muara Enim, Musi Rawas, dan PALI memiliki intensitas petir yang tinggi, sehingga perlu memperhatikan cuaca sekitar. Terutama bagi warga yang tinggal di daerah terbuka atau bekerja di sektor pertanian dan perkebunan.
Selain itu, kabut dan udara kabur juga berpotensi muncul di sejumlah wilayah. Tanggal 31 Mei hingga 3 Juni menjadi periode kritis, di mana fenomena ini terpantau di Lahat, OKU, Palembang, dan Musi Rawas Utara.
Situasi ini menuntut masyarakat untuk waspada khususnya para pengendara perlu menjaga jarak pandang saat berkendara di pagi atau malam hari.
Sementara itu, wilayah seperti Lahat, Empat Lawang, dan Pagar Alam mengalami cuaca relatif lebih stabil dengan kondisi cerah dan berawan di pertengahan pekan.
Meski demikian, perlu tetap waspad cuaca di Sumsel karena potensi cuaca berubah cepat akibat kelembapan tinggi yang masih mendominasi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: