MBG di OKI Dimulai, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal

MBG di OKI dimulai, dorong pertumbuhan ekonomi lokal. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--
KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) bersama Badan Gizi Nasional (BGN) resmi meluncurkan program Makan Bergizi Gratis di SD Negeri 1 Kayuagung, Senin 14 April 2025.
Kegiatan ini menjadi langkah awal distribusi makanan bergizi kepada para siswa dan siswi sebagai bagian dari program nasional yang diinisiasi oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.
Bupati OKI H Muchendi menyampaikan bahwa pelaksanaan perdana ini merupakan bagian dari kuota awal sebanyak 3.000 paket makanan untuk Kecamatan Kayuagung.
“Nanti BGN akan berkoordinasi langsung dengan kita untuk pelaksanaan di sekolah-sekolah lainnya. Kita siap mendukung dari sisi fasilitas dan sumber daya,” ungkap Muchendi.
BACA JUGA:Ratusan Pelajar di SDN 1 Kayuagung Terima Makan Bergizi Gratis, Bupati OKI Resmikan Program MBG
BACA JUGA:Polsek Pemulutan Ogan Ilir Lakukan Monitoring Pembangunan Dapur Makan Bergizi Gratis
Sebanyak 400 siswa dan siswi di SDN 1 Kayuagung menerima manfaat dari program ini, yang dibagi dalam dua sesi.
Yakni 200 siswa pada pagi hari dan 200 siswa lainnya pada siang hari.
"Program ini akan terus dikawal oleh pemerintah daerah agar pelaksanaannya tepat sasaran dan berkelanjutan dan terealisasi dengan baik,” tambahnya.
Program ini tidak hanya menargetkan peningkatan gizi anak-anak, tetapi juga bertujuan untuk menggerakkan perekonomian lokal.
BACA JUGA:Program Makan Bergizi Gratis Segera Diterapkan di Kabupaten Muara Enim
“Harapan kita, bukan hanya anak-anak yang mendapat manfaat. Tapi para pelaku usaha, UMKM, petani, semuanya bisa merasakan dampak positif," terangnya.
Seperti telur, sayur, dan buah-buahan yang dipakai berasal dari Kabupaten OKI.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: