Baznas Ogan Ilir Serahkan 2 Rumah Layak Huni Sekaligus, Bikin Lebaran 2025 Jadi Lebih Bermakna

Baznas Ogan Ilir menyerahkan rumah layak huni milik Neli, warga Kelurahan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. --
Baznas Ogan Ilir Serahkan 2 Rumah Layak Huni Sekaligus, Bikin Lebaran 2025 Jadi Lebih Bermakna
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Ogan Ilir, menyerahkan rumah layak huni kepada dua mustahik.
Adapun dua mustahik yang mendapatkan bantuan bedah rumah tidak layak huni tersebut, berada di Kelurahan Tanjung Raja serta Sirah Pulau Kilip Kecamatan Rantau Alai.
Prosesi serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh Wakil Ketua 1 Bidang Pengumpulan, Amir Amzah, bersama Waka II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Ahmad Maulidin, dan Wakq III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan, Azhari Adan.
Dua rumah layak huni yang diserah terimakan tersebut, yakni, nomor 13 dan 14. Kegiatan ini berlangsung di tempat masing-masing, pada Selasa, 25 Maret 2025.
BACA JUGA:Semringahnya 253 PHL di Ogan Ilir, Usai Terima Zakat Fitrah dari Baznas RI
BACA JUGA:Kolaborasi Polres Ogan Ilir & Baznas, Bedah Rumah Tak Layak Huni Milik Janda di Tanjung Raja
Kedua rumah yang diserahkan tersebut sebelumnya dalam kondisi tidak layak huni dan roboh. Adapun kedua rumah tersebut berlokasi di Kelurahan Tanjung Raja Kecamatan Tanjung Raja dan Desa Sirah Pulau Kilip Kecamatan Rantau Alai.
Menurut Amir, dengan diresmikannya rumah layak huni ini yang merupakan bantuan dan bentuk kepedulian dari Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar.
Penyerahan rumah layak huni kepada mustahik rumah roboh di Desa SP Kilip Kecamatan Rantau Alai. --
"Pak Bupati berharap, melalui Baznas Kabupaten Ogan Ilir rumah-rumah tersebut dapat ditempati secara layak dan aman oleh para mustahik," harapnya.
Selain serah terima rumah layak huni, dalam kesempatan tersebut Baznas Ogan Ilir juga menyalurkan beras zakat fitrah kepada para mustahik yang berhak menerimanya.
BACA JUGA:Baznas Ogan Ilir Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni di 3 Lokasi Sekaligus, Termasuk Rumah Wak Romzi
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: