Ayah Calvin Verdonk Nggak Cocok Sama Patrick Kluivert, Lebih Sarankan Alex Pastoor Buat Timnas Indonesia

Ayah Calvin Verdonk Nggak Cocok Sama Patrick Kluivert, Lebih Sarankan Alex Pastoor Buat Timnas Indonesia

Ayah Calvin Verdonk nggak cocok sama patrick kluivert, Ron Alting lebih sarankan alex pastoor buat Timnas Indonesia. foto: Prambayun.--

SUMEKS.CO - Ayah Calvin Verdonk nggak cocok sama Patrick Kluivert, dan lebih menyarankan Alex Pastoor jadi pelatih Timnas Indonesia. 

“Ini buntut kekalahan Timnas Indonesia vs Australia yang menyulut seseorang untuk ikut berkomentar, dia bapaknya Calvin Verdonk, yaitu Ron Alting Ron yang langsung bilang di akun facebooknya,” ungkap konten kreator sepakbola Prambayun.

“Kluivert makan nasi campur dulu dan pulang kampung Holland, Landzaat juga ikut pulang, selamat datang Alex, best coach for this job against Bahrain”, tulis Alting Ron atau Ronald Alting Siberg. 

“Dari sini kita bisa lihat ini kayaknya nggak cocok si Ron Alting sama kepelatihannya Patrick Kluivert, dan lebih mendukung Alex Pastoor untuk menjadi coac-nya Indonesia,” ulas Prambayun lagi.

BACA JUGA:Siapa Kuat, Dean James atau Calvin Verdonk di Bek Kiri Timnas Indonesia, Ini Solusi Netizen Buat Kluivert?

BACA JUGA:MANTAP, Calvin Verdonk Dapat Apresiasi Selamat Langsung Dari Legenda Timnas Belanda Robin van Persie

Sekilas info, lanjut Prambayun, Ron Alting ini adalah fans kerasnya Feyenord dan Kalvin Verdonk ini dari kecil sudah dibesarkan oleh ibunya.

“Jadi sudah nggak sama ayahnya dari kecil banget, emang sudah pisah, alasannya tidak dijelaskan secara rinci mungkin terkait privasi gitu,” sebut Prambayun.

“Aku sependapat sama bapaknya Verdonk, mending pelatih utamanya sir Alex,” tulis akun @NareswaYunika.

“Sudah rahasia umum PK ini track recordnya jelek urusan coaching, temen aku orang belanda juga bilang gitu,” ungkap akun @Hunny.

BACA JUGA:Dean James Gabung Timnas Indonesia, Calvin Verdonk Panik! Terancam Tersingkir?

BACA JUGA:Justin Bahas Pemain Timnas Garuda U20 Lebih Pendek, Eh Coach Lupa Calvin Verdonk Benteng Kuat Timnas Garuda

“Behhh, separah itu ternyata yaa mas,” kata Prambayun.

“Sudah jelas disini bukan kesalahan pemain tapi pelatihya mbapuk,” timpal akun @Nasiralhozali.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait