Pelindo Regional 2 Palembang dan KSOP Gelar Apel Kesiagaan Angkutan Laut Lebaran 2025

Pelindo Regional 2 Palembang dan KSOP Gelar Apel Kesiagaan Angkutan Laut Lebaran 2025

Kepala KSOP Kelas I Palembang, Laksamana Pertama TNI Idham Faca, memimpin apel sekaligus membacakan sambutan Menteri Perhubungan.--

Untuk memastikan kelancaran dan pengendalian arus transportasi laut, Kementerian Perhubungan telah membentuk Posko Pusat Angkutan Lebaran Tahun 2025/1446 H yang akan beroperasi mulai 21 Maret hingga 11 April 2025 selama 22 hari.

Posko ini berfungsi sebagai pusat koordinasi antar instansi, pengawasan langsung, dan penanganan cepat terhadap segala potensi hambatan.

Sebagai operator pelabuhan, Pelindo Regional 2 Palembang juga tidak tinggal diam. Untuk mendukung kelancaran mudik Lebaran, Pelindo telah mempersiapkan terminal penumpang Kapal Cepat Express Bahari yang melayani rute Palembang–Muntok. Fasilitas di terminal ini telah ditingkatkan demi memastikan kenyamanan dan keamanan pemudik.

BACA JUGA:Pelindo Regional 2 Palembang Raih Green And Smart Port Tahun 2024 dari Kemenko Pangan

BACA JUGA:PT Pelindo Regional 2 Palembang Mengucapkan Selamat atas Pelantikan Ratu Dewa dan Prima Salam

Beberapa fasilitas yang disiapkan antara lain ruang tunggu penumpang, ruang VIP, ruang kesehatan, ruang laktasi, toilet, mushola, serta penambahan jumlah petugas keamanan dan pemasangan CCTV di berbagai titik strategis.

Semua ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan laut selama musim mudik.

Selain itu, Pelindo Regional 2 Palembang juga terus melakukan koordinasi intensif dengan seluruh stakeholder pelabuhan.

Tujuannya adalah agar seluruh proses angkutan laut saat Lebaran berjalan dengan baik, mulai dari aspek keselamatan pelayaran hingga pelayanan penumpang.

BACA JUGA:Pelindo Regional 2 Palembang Terima Kunjungan Pembelajaran Lapangan Peserta Sertifikasi Ahli K3 Umum

BACA JUGA:PT Pelindo Regional 2 Palembang Mengucapkan Selamat atas Pelantikan Herman Deru dan Cik Ujang

Pelindo Regional 2 Palembang menegaskan bahwa peningkatan integritas pelayanan merupakan bagian dari implementasi misi perusahaan untuk memberikan layanan kepelabuhanan kelas dunia.

Dengan semangat kolaborasi dan kerja sama antarlembaga, Pelindo berharap musim mudik tahun ini dapat berlangsung lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

"Pelayanan yang prima merupakan komitmen kami kepada masyarakat. Kami akan terus meningkatkan fasilitas dan koordinasi untuk menciptakan mudik yang lancar, aman, dan menyenangkan," ujar perwakilan Pelindo Regional 2 Palembang.

Dengan segala persiapan yang telah dilakukan, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 melalui jalur laut, khususnya di wilayah Palembang, dapat berlangsung dengan lancar dan tanpa hambatan berarti. Masyarakat pun dapat menikmati perjalanan mudik mereka dengan lebih tenang dan nyaman, berkat sinergi semua pihak yang terlibat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait