2 Pengedar Sabu di Desa Limbang Jaya Diamankan Sat Res Narkoba Polres Ogan Ilir di Sebuah Pondokan Dekat TPU

2 Pengedar Sabu di Desa Limbang Jaya Diamankan Sat Res Narkoba Polres Ogan Ilir di Sebuah Pondokan Dekat TPU

2 pengedar sabu di Desa Limbang Jaya 1 Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir, diamankan Sat Res Narkoba Polres Ogan Ilir. --

2 Pengedar Sabu di Desa Limbang Jaya Diamankan Sat Res Narkoba Polres Ogan Ilir di Sebuah Pondokan Dekat TPU

 

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Satuan Reserse Narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Ogan Ilir, berhasil mengamankan dua pria yang diduga sebagai pengedar narkotika jenis sabu di Desa Limbang Jaya, Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir, pada Senin, 17 Maret 2025. 

Kedua tersangka yang diamankan berinisial M (39), seorang wiraswasta asal Desa Limbang Jaya, serta A (21), pemuda yang belum bekerja asal Desa Tanjung Pinang II.

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Bagus Suryo Wibowo, S.IK, melalui Kasat Res Narkoba Polres Ogan Ilir, IPTU Ahmad Surya Atmaja menjelaskan, bahwa penangkapan ini bermula dari informasi masyarakat.

Dimana, masyarakat menginformasikan adanya aktivitas peredaran narkotika di wilayah Desa Limbang Jaya tersebut. 

BACA JUGA:Palembang Darurat Narkoba, BNNP Dorong Pembentukan BNK, Walikota Siap Bergerak!

BACA JUGA:Sat Res Narkoba Polres Ogan Ilir Berbagi Takjil Jelang Berbuka Puasa, Pengendara Auto Semringah

Menindaklanjuti laporan tersebut, tim Unit 1 Sat Res Narkoba langsung melakukan penyelidikan di lokasi yang dicurigai, tepatnya di sebuah pondokan di kawasan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Limbang Jaya I.

Saat dilakukan penggerebekan, kedua tersangka ditemukan bersama sejumlah barang bukti narkotika yang disimpan dalam berbagai wadah, yakni :

- 51 paket shabu seberat 16,22 gram dalam kotak minyak rambut merk Gatsby berwarna bening.

- 36 paket shabu seberat 7,67 gram dalam kotak minyak rambut Gatsby berwarna coklat.

BACA JUGA:Polisi Dalami Jaringan Narkoba yang Beredar di Desa Serijabo Lama Ogan Ilir, Pasca Penangkapan Pria Pengedar

BACA JUGA:Oknum Security Edarkan Barang Haram, Berhasil Diborgol Sat Narkoba Polres Ogan Ilir

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait