DPD PAN Ogan Ilir Sepakat Dukung Joncik Muhammad Memimpin DPW PAN Sumsel

DPD PAN Kabupaten Ogan Ilir melakukan rapat kecil terkait pembentukan panitia Musda, serta menyatakan dukungan terhadap Joncik Muhammad untuk Ketua DPW PAN Provinsi Sumsel. --
DPD PAN Ogan Ilir Sepakat Dukung Joncik Muhammad Memimpin DPW PAN Sumsel
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Ogan Ilir, sepakat mendukung Joncik Muhammad untuk menjadi Ketua DPW PAN Provinsi Sumatera Selatan.
Ketua DPD PAN Kabupaten Ogan Ilir, Arsudin Ruslan meyakini, di bawah kepemimpinan Joncik nantinya akan membawa kemajuan bagi partai berlambang matahari putih terbit tersebut.
"Kami sepakat mendukung sepenuhnya saudaraku Joncik Muhammad untuk mengomandoi DPW PAN Sumsel periode 2025-2030," ucapnya, Jumat, 14 Maret 2025.
"Kami yakin DPW PAN Sumsel nanti semakin berkibar di Bumi Sriwijaya di bawah komando saudaraku Joncik," lanjut Arsudin didampingi Sekretaris, Indra Laksaguna, dan Bendahara, Rozuli.
BACA JUGA:DPD PAN Palembang Dukung Joncik Muhammad Jadi Ketua DPW PAN Sumsel
Sementara itu, terkait instruksi DPP PAN Nomor PAN/A/KU-SJ/012/II/2025, bahwa setiap wilayah dan kabupaten/kota harus melaksanakan Musyawarah Wilayah (Muswil) dan Musyawarah Daerah (Musda).
"Sesuai dengan petunjuk tersebut, maka melalui rapat kecil yang digelar di DPD PAN Kabupaten Ogan Ilir tadi, kami telah membentuk kepanitiaan baik SC maupun OC," tuturnya.
Adapun pembentukan kepanitiaan SC maupun OC ini, berguna untuk persiapan pelaksanaan Musda di Kabupaten Ogan llir nanti.
"Hasil rapat kecil tersebut telah merumuskan Arsudin Ruslan sebagai Ketua SC dan Sekretaris SC lndra Laksaguna," lanjutnya.
BACA JUGA:Hadapi Pilkada Empat Lawang Ulang, Joncik-Arifai : Tiada Kata Selain Menang!
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Pilkada Empat Lawang Diulang, Joncik-Arifai Bakal Berhadapan dengan HBA-Henny
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: