Jasad Nur Halima Ditemukan Setelah 3 Hari Pencarian di Sungai Niru

Jasad Nur Halima Ditemukan Setelah 3 Hari Pencarian di Sungai Niru

EVAKUASI : Tampak tim Basarnas dan BPBD Muara Enim bersama masyarakat melakukan evakuasi korban tenggelam.--

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Setelah tiga hari pencarian intensif, jasad Nur Halima (10), siswi kelas 5 SD warga Dusun 1, Desa Aur Duri, Kecamatan Rambang Niru, Kabupaten MUARA ENIM, akhirnya ditemukan pada Jumat, 24 Januari 2025 sekitar pukul 06.20 WIB.

Korban ditemukan sekitar 1,5 kilometer dari lokasi awal tenggelam di Sungai Niru, Desa Aur Duri.

Kalaksa BPBD Kabupaten Muara Enim, H Abdurrozieq, menyampaikan bahwa insiden tersebut terjadi pada Rabu, 22 Januari 2025, sekitar pukul 15.00 WIB.

Kejadian bermula saat korban bersama tujuh orang temannya mandi di aliran Sungai Niru yang berada di kawasan Taman Desa Aur Duri.

BACA JUGA:Anggota DPRD Muara Enim Berang, Truk Bernopol Luar Daerah Manfaatkan GOR Pancasila Sebagai Tempat Parkir

BACA JUGA:PBV Bukit Asam Tanjung Enim Siap Gebrak Kancah Nasional, Target Tembus Proliga dan Harumkan Muara Enim

"Saat mereka tengah asyik mandi, korban yang diduga tidak bisa berenang tiba-tiba terseret arus sungai hingga tenggelam. Teman-teman korban segera melaporkan kejadian ini kepada warga sekitar yang kemudian diteruskan kepada perangkat desa, kepolisian, BPBD Muara Enim, dan Basarnas untuk melakukan upaya pencarian," ungkap H Abdurrozieq.

Proses pencarian korban melibatkan berbagai pihak, termasuk tim penyelam dan relawan yang menyisir area sungai dari lokasi kejadian hingga beberapa kilometer ke hilir. Upaya tersebut membuahkan hasil setelah tiga hari pencarian intensif.

"Alhamdulillah, setelah tiga hari pencarian, akhirnya korban dapat ditemukan sekitar 1,5 km dari lokasi awal tenggelam," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Desa Aur Duri, Muslim, membenarkan bahwa jasad korban telah ditemukan tidak jauh dari lokasi tenggelam.

BACA JUGA:Gugatan Pilkada Muara Enim Diprediksi Kandas! Pakar: Edison-Sumarni Siap Dilantik

BACA JUGA:Paslon No. 3 Gugat Hasil Pilkada Muara Enim 2024 ke MK, Kuasa Hukum Paslon Terpilih Bongkar Kejanggalan

Ia juga menyebutkan bahwa dalam insiden tersebut sebenarnya terdapat dua korban yang hanyut, namun satu orang berhasil selamat sementara Nur Halima tidak dapat diselamatkan.

"Alhamdulillah, jasad korban telah ditemukan, dan kami semua turut berbelasungkawa atas kejadian ini. Kami berharap keluarga korban diberikan ketabahan menghadapi musibah ini," ujar Muslim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: