Jelang Piala ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Rampungkan 24 Pemain, Tak Disangka Andalan Satu Ini Ikut Dicoret
Timnas Indonesia resmi merampungkan 24 pemain yang akan ikut berlaga di Piala ASEAN Cup 2024 usai tujuh punggawa dicoret dari pemusatan latihan--
Dari 24 pemain itu kata Sumardji, empat pemain belum bergabung yakni Asnawi Mangkualam, Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner.
Asnawi dijadwalkan akan menyusul langsung ke Myanmar, begitu juga dengan Rafael Struick yang akan menyusul lebih cepat.
"Sementara Ivar dan Hubner nampaknya masih belum mendapat izin klub," beber Sumardji.
BACA JUGA:Waduh.. Timnas Indonesia Terancam Gagal Bawa 3 Pemain Naturalisasi Andalan di Piala ASEAN Cup 2024
BACA JUGA:Ambisi Timnas Indonesia Rebut Gelar ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Myanmar pada laga perdana Piala AFF, Senin, 9 Desember 2024.
Sebelumnya, dari 33 nama yang mengikuti pemusatan latihan (TC) di Bali mulai 26 November hingga 5 Desember 2024, ada 10 pemain yang dicoret Shin Tae-yong.
Ya, 10 pemain Timnas Indonesia tersebut terpaksa dicoret karena mengikuti regulasi yang ditetapkan Federasi Sepakbola Asia Tenggara.
Pasalnya, Federasi Sepakbola Asia Tenggara cuma mengizinkan setiap tim membawa 23 nama untuk Piala ASEAN Cup 2024.
BACA JUGA:Kevin Diks Raih Momen Bersejarah, Cetak Gol di Liga Eropa sebagai Pemain Timnas Indonesia Pertama
BACA JUGA:Kevin Diks Raih Momen Bersejarah, Cetak Gol di Liga Eropa sebagai Pemain Timnas Indonesia Pertama
Namun, jika tidak ada regulasi itu kemungkinan Shin Tae-yong hanya mencoret enam nama saja.
Mengingat, Timnas Indonesia akan menjalani laga padat melakoni tiga pertandingan dalam enam hari.
Setelah tandang ke markas Myanmar pada Senin 9 Desember 2024, skuad Garuda menjamu Laos pada Kamis, 12 Desember 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: