Istri Otak Pelaku Mayat Dicor Semen di Maskerebet Jadi Saksi, Sebut Suaminya Sering Berbohong dan Penakut
Saksi kasus pembunuhan berikan keterangan dibawah sumpah dihadapan majelis hakim PN Palembang--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Henny istri Antoni otak pelaku pembunuhan sadis terhadap pegawai koperasi yang mayatnya dicor semen Anton Eka Saputra, beberkan kelakuan suaminya yang dikenal sering berbohong.
Demikian dikatakan Henny saat turut dihadirkan sebagai saksi bersama dua saksi lainnya, dalam sidang pembuktian perkara yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, Selasa 19 November 2024.
Dihadapan majelis hakim diketuai Raden Zainal Arif SH MH, saksi Henny mengaku tidak menyangka suaminya tersebut tega melakukan perbuatan pembunuhan terhadap korban Anton Eka Saputra.
Pada saat kejadian, dikatakan saksi Henny dirinya memang ada niat untuk datang ke Distro Anti Mahal tempat jual beli baju milik suaminya terdakwa Antoni namun saat itu dilarang.
BACA JUGA:Sidang Perdana Kasus Pembunuhan Mayat Cor di Maskerebet Dihadiri Puluhan Rekan Seprofesi Korban
"Pagi itu saya dilarang untuk datang ke distro, sebab pada hari itu alasan suami (terdakwa Antoni) ada keluarga saya dari luar kota untuk datang kerumah dan memang pada hari itu rencananya ada keluarga dari luar kota yang datang," kata Henny.
Ia membeberkan bahwa terdakwa Antoni memang dikenal sebagai orang yang suka berbohong kepada dirinya, bahkan sudah dua kali dirinya ditinggal tanpa kabar.
--
Dipersidangan, saksi Henny mengaku pernah diceritakan oleh Freddy adik kandung saksi Henny bahwa suaminya tersebut diancam oleh pihak leasing.
Diterangkan saksi Henny, bahwa ancaman leasing itu sebagaimana dikatakan oleh adiknya jika bukan suaminya yang mati maka orang leasing itu yang mati.
Mengenai kabar pembunuhan yang dilakukan oleh terdakwa Antoni, diungkapkan saksi antara percaya dan tidak percaya.
"Karena Antoni ini orangnya penakut, tapi karena sering berbohong ya sudah percaya saja," terang saksi Henny.
BACA JUGA:Berkas Kasus Pegawai Koperasi Dicor Semen oleh Bos Distro Anti Mahal Maskerebet Segera Rampung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: