Spesifikasi Honda PCX 2025: Tampilan Semakin Stylish, Konsumsi Bahan Bakar Hingga 47,6 Km/Liter

Spesifikasi Honda PCX 2025: Tampilan Semakin Stylish, Konsumsi Bahan Bakar Hingga 47,6 Km/Liter

Desain agresif Honda PCX 125 2025 dengan dual headlamp baru yang siap memikat perhatian.--

SUMEKS.CO - Honda kembali meluncurkan inovasi di pasar skutik dengan memperkenalkan Honda PCX 125 2025 di Eropa.

Skutik besar ini kini hadir dengan serangkaian pembaruan menarik baik dari segi desain maupun teknologi yang ditawarkan, menjadikan Honda PCX 125 terbaru sebagai pilihan menarik bagi penggemar motor matic dengan sentuhan modern dan fitur canggih.

Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari Honda PCX 125 2025 yang menjadi unggulan baru di pasar Eropa.

Desain yang Lebih Agresif dan Dinamis

BACA JUGA:Motor Honda BeaT Terbaru 2024, Rem ABS, Desain Stylish dan Mewah, Harga Terjangkau!

BACA JUGA:Honda Scoopy vs Yamaha QBIX: Duel Skutik 125 cc dengan Selisih Harga Menarik, Mana yang Lebih Unggul?

Honda PCX 125 2025 membawa perubahan signifikan pada desainnya, terutama pada bagian fascia. Skutik ini kini tampil lebih agresif dengan desain dual headlamp yang tidak hanya membuatnya terlihat modern tetapi juga meningkatkan fungsionalitas pencahayaan.

Bagian fairing kini dibuat lebih lebar dan tajam, dengan lekukan-lekukan tambahan yang memberikan kesan dinamis dan aerodinamis.

Desain lampu juga mendapat sentuhan baru dengan lampu DRL LED yang lebih terang dan efisien, serta perubahan pada bagian belakang.


Kenyamanan dan keamanan berkendara didukung suspensi depan teleskopik dan rem cakram depan belakang.--

Lampu rem kini berbentuk huruf 'V', menggantikan model sebelumnya yang menyerupai huruf 'X', sedangkan lampu sein diposisikan lebih rendah dengan bentuk menyerupai taring, memberikan karakter yang lebih kuat pada bagian buritan.

BACA JUGA:Honda Scoopy vs Yamaha QBIX: Duel Skutik 125 cc dengan Selisih Harga Menarik, Mana yang Lebih Unggul?

BACA JUGA:All New Honda Scoopy Dirilis Besok di IMOS 2024, Apa Iya? Bakal Tampil Lebih Modern dan Fungsional

Selain itu, bagian setang yang sebelumnya terlihat lebih terbuka kini dilengkapi dengan cover, mirip dengan yang ada pada Honda Forza.

Perubahan ini membuat tampilan Honda PCX 125 2025 lebih rapi dan modern, meski menghilangkan ciri khas setang telanjang pada model sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: