Usaha Salon di Kediri Ini Makin Cuan Berkat Pemberdayaan BRI dan Layanan AgenBRILink

Usaha Salon di Kediri Ini Makin Cuan Berkat Pemberdayaan BRI dan Layanan AgenBRILink

Nabilla Salon-Beauty di Desa Kepung, Kediri, tampil inovatif dengan menggabungkan layanan kecantikan dan perbankan sebagai AgenBRILink, memudahkan masyarakat sekitar dalam bertransaksi tanpa harus pergi jauh.--

KEDIRI, SUMEKS.CO - Nabilla Salon-Beauty, usaha kecantikan yang telah dirintis oleh Asmaul Yulita Sari sejak 2015 di Desa Kepung, Kabupaten Kediri, kini menjelma menjadi lebih dari sekadar salon kecantikan.

Berawal dari bisnis di bidang kecantikan yang menyediakan layanan perawatan kulit dan rambut, Nabilla Salon-Beauty kini turut menawarkan kemudahan transaksi perbankan kepada masyarakat sekitar dengan bergabung sebagai AgenBRILink sejak tahun 2021.

Langkah ini menjadikan Nabilla Salon-Beauty sebagai salah satu pelopor layanan hybrid yang memadukan kecantikan dan perbankan di wilayahnya.

Menurut Asmaul Yulita Sari, pemilik Nabilla Salon-Beauty, ide untuk mengembangkan usahanya menjadi AgenBRILink muncul dari visi yang lebih besar dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.

BACA JUGA:BRILink: Inovasi Bank BRI yang Memudahkan Akses Layanan Perbankan di Daerah Terpencil

BACA JUGA:Inovasi Pembayaran Digital Merambah Kota Lubuklinggau, Pedagang Rasakan Manfaat Barkot Pembayaran BRI

"Saya memilih usaha di bidang kecantikan karena melihat potensi yang besar dan kebutuhan yang terus meningkat seiring dengan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga penampilan dan kesehatan kulit," ujar Asmaul.

Namun, dia menyadari bahwa masyarakat sekitar juga membutuhkan akses perbankan yang mudah, cepat, dan praktis, terutama di desa yang cukup jauh dari fasilitas perbankan konvensional. Karena itulah, ia mengambil peluang untuk menggabungkan layanan kecantikan dengan layanan perbankan sebagai AgenBRILink.

Nabilla Salon-Beauty menawarkan berbagai layanan perbankan melalui fasilitas AgenBRILink, yang mencakup transfer uang, tarik tunai, pembayaran listrik, dan pembelian pulsa.

Dengan layanan ini, masyarakat Desa Kepung tidak perlu lagi melakukan perjalanan jauh ke pusat kota hanya untuk melakukan transaksi keuangan.

BACA JUGA:BRI Perkuat Komitmen Dukungan untuk Pertumbuhan Ekonomi Kerakyatan melalui Pembiayaan UMKM

BACA JUGA:BRI Peduli, Program Bantu Pendidikan yang Menyentuh Ribuan Mahasiswa dan Sekolah di Indonesia

"Banyak pelanggan kami yang merasa terbantu dengan adanya layanan ini. Mereka bisa melakukan transaksi perbankan sambil menunggu giliran perawatan kecantikan atau datang khusus untuk menggunakan fasilitas AgenBRILink," kata Asmaul.

Selain memudahkan masyarakat dalam bertransaksi, kehadiran AgenBRILink juga memberikan dampak positif bagi usaha salon Asmaul. Seiring bertambahnya pengguna layanan perbankan, jumlah pelanggan salon juga meningkat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: