Laptop Gaming Termurah, Axioo Pongo 750 Dibekali Prosesor Intel Core Generasi ke-13
Axioo Pongo 750, laptop gaming prosesor Intel Core Generasi ke-13 dengan 10-core, siap menjalankan game berat sekalipun. --sumeks.co
SUMEKS.CO - Axioo Pongo 750 menjadi bukti bahwa laptop gaming tidak selalu mahal. Menggunakan prosesor Intel Core Generasi ke-13 dengan 10-core, siap menjalankan game berat sekalipun.
Performa laptop gaming ini didukung GPU RTX 40 Series, RAM 16GB dual channel, sehingga kinerjanya lebih kencang dan siap diandalkan.
Laptop ini menggunakan RAM SO-DIMM yang masih bisa diupgrade kapasitasnya hingga 64GB. Sementara penyimpanan 512GB SSD M.2 NVMe PCle Gen 4x4.
Laptop yang menjalankan sistem operasi Windows 11 ini dibekali baterai berkapasitas 54Wh, yang awet untuk bermain game lebih lama.
BACA JUGA:3 Rekomendasi Laptop Gaming yang Menggunakan Prosesor AMD Ryzen
BACA JUGA:ASUS Zenbook S 14 OLED (UX5406), Laptop Tipis Premium Cocok untuk Kuliah
Axioo Pongo 750 memiliki penampilan yang keren. Bodinya sama seperti Pongo 760 dan Pongo 960, hanya terdapat perbedaan pada warnanya saja. --axioo
Secara keseluruhan Axioo Pongo 750 memiliki penampilan yang keren. Bodinya sama seperti Pongo 760 dan Pongo 960, hanya terdapat perbedaan pada warnanya saja.
Axioo Pongo 750 dibuat menggunakan material Polycarbonate dengan warna hitam sementara area keyboard berwarna Merah Maroon.
Laptop ini memiliki dimensi, panjang 35,9 cm, lebar 23,8 cm dan tebal 2,27 cm. Bobotnya sendiri sekitar 2,14 kg dan charger seberat 345 gram.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Laptop Gaming Dibekali Prosesor Intel Core i7, Performanya Ngebut!
BACA JUGA:MSI Modern 14 C12MO: Laptop dengan Desain Ringkas dengan Performa Tinggi
Dibandingkan dengan laptop gaming lain, Axioo Pongo 750 masih terbilang ringan. Apalagi layarnya berukuran 15,6 inci.
Pengguna akan merasakan area yang luas ketika bermain game dengan Axioo Pongo 750. Laptop ini memiliki layar berukuran 15,6 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: