KAI Hadirkan Rumah Singgah di Sumatera Selatan, Solusi Aman dan Nyaman untuk Pegawai di Stasiun Terpencil
Rumah singgah KAI di Stasiun Gunung Megang, Sumatera Selatan, menyediakan akomodasi nyaman bagi pegawai operasional yang bekerja hingga larut malam.--
SUMEKS.CO - PT Kereta Api Indonesia (Persero), atau KAI, mengambil langkah strategis dengan menghadirkan fasilitas rumah singgah bagi para pegawai operasional di wilayah Sumatera Bagian Selatan.
Fasilitas ini dirancang untuk memberikan akomodasi yang nyaman dan aman bagi para pegawai yang bertugas di stasiun-stasiun terpencil, terutama saat mereka selesai bekerja hingga larut malam.
KAI menyatakan bahwa rumah singgah ini akan berfungsi sebagai tempat istirahat sementara sehingga para pegawai tidak perlu pulang dalam kondisi lelah atau menghadapi bahaya di perjalanan.
Manager Humas PT KAI Divisi Regional (Divre) III Palembang, Aida Suryanti, mengungkapkan bahwa keputusan ini didasarkan pada kepedulian KAI terhadap keselamatan dan kenyamanan pekerja.
Menurutnya, para pekerja merupakan aset terpenting perusahaan, dan penting bagi KAI untuk memastikan kondisi kerja yang aman bagi mereka.
“Di Sumatera Bagian Selatan, terdapat beberapa stasiun yang berlokasi di tempat terpencil bahkan di tengah hutan. Situasi ini menimbulkan risiko bagi pekerja yang pulang pada malam hari karena potensi berhadapan dengan binatang buas atau ancaman lainnya yang membahayakan keselamatan mereka,” ujar Aida.
Ia menambahkan bahwa rumah singgah ini memungkinkan para pekerja untuk beristirahat dengan tenang sehingga mereka dapat kembali bekerja dengan kondisi fisik dan mental yang lebih baik.
Dampak positif dari fasilitas ini juga dirasakan dalam operasional kereta api, karena pegawai yang lebih bugar dapat melayani pelanggan dan menangani perjalanan kereta api dengan lebih fokus dan aman.
Interior rumah singgah PT KAI di Sumatera Bagian Selatan yang dilengkapi fasilitas lengkap, termasuk kamar tidur, dapur, dan area bersantai.--
BACA JUGA:Viral, Sekelompok Orang Diduga Maling Minyak Tangki Pertamina di Jalur Rel Kereta Api Prabumulih
Aida menjelaskan bahwa saat ini, di Divre III Palembang, telah dibangun sembilan unit rumah singgah yang tersebar di tiga kabupaten di Sumatera Selatan, yaitu Kabupaten Ogan Ilir, Kabupaten Muara Enim, dan Kabupaten Lahat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: