Dari Limbah Jadi Berkah, Program LENTERASUKOMORO PT Bukit Asam Angkat Ekonomi Masyarakat Sukamoro

Dari Limbah Jadi Berkah, Program LENTERASUKOMORO PT Bukit Asam Angkat Ekonomi Masyarakat Sukamoro

Budidaya ikan lele di lahan bekas galian tambang, berdaya untuk masa depan.--

SUMEKS.CO - Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (Proper) yang diselenggarakan oleh pemerintah merupakan salah satu upaya untuk menilai dan meningkatkan kinerja perusahaan dalam pengelolaan lingkungan.

Melalui program ini, perusahaan didorong untuk menjalankan praktik bisnis yang berkelanjutan dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

PT Bukit Asam Tbk Unit Dermaga Kertapati mengambil langkah konkret dalam mendukung program Proper ini dengan mengembangkan program LENTERASUKAMORO (Lele Olahan Membawa Sejahtera di Sukamoro), yang mengusung tema “BANGGA BERSERI.”

Program ini telah berjalan sejak 2021 dan berfokus pada pemberdayaan masyarakat serta peningkatan kesejahteraan ekonomi melalui kegiatan ramah lingkungan.

BACA JUGA:PT Bukit Asam Tbk Raih 3 Penghargaan di Top BUMN Awards 2024

BACA JUGA:PT Bukit Asam Tbk Teken MoU Pemanfaatan Devisa Hasil Ekspor Sumber Daya Alam dengan 3 Bank Nasional

Program LENTERASUKAMORO diluncurkan untuk memberdayakan masyarakat sekitar dengan memanfaatkan potensi lingkungan lahan bekas galian yang tidak produktif di wilayah Sukamoro, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.


Kolam ikan hasil inovasi bersama, mengubah limbah menjadi kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar.--

Program ini berlokasi di Jalan Karya Muda dan Jalan Talang Buluh, Kelurahan Sukamoro, Kecamatan Talang Kelapa.

Melalui program ini, PT Bukit Asam Tbk mengajak masyarakat untuk mengelola dan mengembangkan kolam ikan dengan memanfaatkan limbah industri yang dihasilkan perusahaan, seperti limbah karet dari belt conveyor yang digunakan sebagai dasar kolam dan bottom ash yang digunakan sebagai paving untuk lantai kolam.

Sasaran utama program ini adalah untuk membantu masyarakat, terutama kelompok menengah ke bawah yang terdiri dari 20 orang pengangguran, 6 ibu rumah tangga, 39 buruh dan petani, serta 5 peternak.

BACA JUGA:PT Bukit Asam Gelar Pengobatan Gratis dan Gizi untuk Anak Stunting di Kertapati

BACA JUGA:PT Bukit Asam Raih 5 Penghargaan Prestasi Good Mining Practice dari Kementerian ESDM

Dengan adanya program ini, mereka dapat mengakses lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan pendapatan keluarga. Di samping itu, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam bidang budidaya perikanan dan pengelolaan lingkungan berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: