3 Rekomendasi Tablet Flagship Untuk Aktivitas Desain Grafis, Performa Lancar dengan Layar Tajam dan Akurat

3 Rekomendasi Tablet Flagship Untuk Aktivitas Desain Grafis, Performa Lancar dengan Layar Tajam dan Akurat

rekomendasi tablet flagship yang cocok untuk aktivitas desain grafis--

SUMEKS.CO - Rekomendasi tablet segmen flagship yang cocok untuk aktivitas desain grafis dengan menghadirkan performa lancar serta layar tajam.

Tiga rekomendasi tablet yang ditawarkan ini berasal dari brand berbeda, hanya saja sama-sama mendukung untuk kegiatan desain.

1. Microsoft Surface Pro 8

BACA JUGA:Tablet Canggih Lenovo Tab M11: Desain Bazel Tipis dengan Performa Multitasking untuk Beragam Kebutuhan

BACA JUGA:Xiaomi Mi Pad 5 Pro Tablet Flagship dengan Performa Kuat yang Cocok Untuk Desain Grafis, Gaming dan Belajar

Microsoft Surface Pro 8 dilengkapi dengan layar PixelSense berukuran 13 inci dengan resolusi tinggi (2880 x 1920 piksel) mendukung teknologi Dolby Vision dan memiliki refresh rate hingga 120Hz.

Microsoft Surface Pro 8 ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-11, Surface Pro 8 menawarkan performa yang sangat cepat dan efisien.

Dengan pilihan RAM hingga 32GB dan penyimpanan SSD hingga 1TB, tablet ini mampu menangani aplikasi desain grafis yang berat seperti Adobe Photoshop, Illustrator, dan lainnya tanpa hambatan.

BACA JUGA:iPad Mini 6 Tablet Flagship dengan Desain Compact yang Cocok Untuk Aktivitas Desain Grafis, Kepoin Spesifikasi

BACA JUGA:Advan A10 Tablet untuk Pelajar yang Tawarkan Spesifikasi Mumpuni, Harga Cuma 1 Jutaan!

Microsoft Surface Pro 8 kompatibel dengan Surface Pen dan Surface Dial, yang memberikan pengalaman menggambar dan mengedit yang sangat intuitif.

Surface Pen memiliki 4096 tingkat sensitivitas tekanan dan dukungan tilt untuk menggambar dengan presisi tinggi.

Surface Dial dapat digunakan untuk mengakses berbagai alat dan pengaturan dengan cepat, meningkatkan produktivitas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: