Huawei Luncurkan MatePad Pro 12.2 Edisi 2024 dengan Teknologi Layar Tandem OLED PaperMatte
Tablet yang ringan dan portabel, MatePad Pro 12.2, siap memenuhi kebutuhan produktivitas dan kreativitas Anda di mana saja.--
Selain itu, resolusi layarnya yang mencapai 2.800 x 1.840 piksel dan refresh rate 144Hz memastikan tampilan yang tajam dan mulus, baik saat digunakan untuk bekerja maupun menikmati konten multimedia.
Tidak hanya itu, Huawei juga melengkapi layar dengan teknologi permukaan PaperMatte yang mampu mengurangi pantulan cahaya hingga 60%.
Hal ini membuat pengalaman penggunaan tablet menjadi lebih nyaman bagi mata, terutama saat digunakan dalam waktu lama.
Teknologi PaperMatte juga memberikan sensasi menulis menyerupai kertas ketika menggunakan stylus Huawei M-Pencil Gen-3, menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang sering menulis catatan atau menggambar secara digital.
BACA JUGA:Kok Bisa! Puluhan Ribu Pelamar Seleksi CPNS 2024 TMS
Performa Tangguh dengan RAM 16GB
Di sektor performa, Huawei MatePad Pro 12.2 dibekali dengan RAM 16GB yang cukup besar untuk menjamin kinerja multitasking yang lancar.
Tablet ini juga hadir dalam dua pilihan penyimpanan internal, yaitu 256GB dan 512GB, memastikan pengguna memiliki cukup ruang untuk menyimpan berbagai file kerja, aplikasi, maupun konten multimedia.
Meski Huawei tidak mengungkap chipset yang digunakan, performanya dipastikan mampu mendukung kebutuhan profesional dan kreatif.
Tablet ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 10.100mAh, memberikan daya tahan yang cukup lama untuk mendukung aktivitas sepanjang hari.
BACA JUGA:Makin Cinta Tanah Air, Indonesia Punya 5 Julukan Berpengaruh Besar di Dunia
BACA JUGA:Infinix GT 20 Pro 5G Jadi Rekomendasi Pilihan Hp Gamers, Harga Murah Kualitas Idola
Selain itu, Huawei juga menyematkan fitur Huawei SuperCharge dengan kecepatan pengisian daya hingga 100W, memungkinkan pengguna mengisi daya tablet dengan cepat saat berada dalam situasi mendesak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: