Juara Lagi! SMA Xaverius 1 Palembang Sukses Pertahankan Gelar di Honda DBL Palembang 2024 South Sumatera

Juara Lagi! SMA Xaverius 1 Palembang Sukses Pertahankan Gelar di Honda DBL Palembang 2024 South Sumatera

Juara Lagi! SMA Xaverius 1 Palembang Sukses Pertahankan Gelar di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera--

Juara Lagi! SMA Xaverius 1 Palembang Sukses Pertahankan Gelar di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera

Palembang - sumeks.co, SMA Xaverius 1 Palembang kembali mencatatkan namanya sebagai jawara di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera.

 Tim putra Xaverius 1 mengukuhkan dominasinya dengan kemenangan gemilang atas putra Nexat dalam laga final yang digelar di GOR Dempo, Jakabaring Palembang pada Sabtu, 24 Agustus 2024.

 Dengan skor akhir 88-41, Xaverius 1 menambah satu lagi piala ke dalam lemari trofi mereka, sekaligus mencatatkan sejarah sebagai tim putra pertama yang berhasil meraih gelar juara tiga kali berturut-turut dalam kompetisi DBL Palembang.

BACA JUGA:Siapa Juara DBL South Sumatera Series 2022? Xaverius Bangau atau Xavega

BACA JUGA:Duel Sengit SMAN I vs SMA Xaverius 1, Siapa Layak Juara Honda DBL South Sumatera Series 2024

Pertandingan Awal yang Ketat

Suasana di GOR Dempo pada malam final itu penuh dengan ketegangan. Suporter dari kedua tim memenuhi tribun, memberikan dukungan penuh dengan yel-yel yang menggema. 

Laga dimulai dengan aksi gemilang dari tim putra Nexat. Afta Fahtiansyah dan Azizul Hakim, dua penggawa andalan Nexat, membuka pertandingan dengan aksi impresif.

 Tusukan mereka di awal kuarter pertama membawa Nexat  julukan SMAN 1 Palembang unggul sejenak dan membuat suporter mereka bersorak gembira.

Namun, momentum ini tidak bertahan lama. Dalam waktu dua menit, Xaverius 1 berhasil membalikkan keadaan dan mengambil alih kendali permainan.

BACA JUGA:Musim 2024 Tim Bangau SMA Xaverius 1 Palembang Target Hattrick Juara, Tim SMAN 22 Ngotot Champions Tahun Depan

BACA JUGA:Hari Ini All Palembang Final, Juara Musim Lalu Tim Putra SMA Xaverius 1 Palembang Kontra SMAN 22 Palembang

 Tim asuhan Christian Rosinta ini tampil dengan sangat solid, menunjukkan pertahanan yang ketat serta serangan yang efektif. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: