Heboh, 79 Pohon Pinang Siap Dipanjat Siang Ini

Heboh, 79 Pohon Pinang Siap Dipanjat Siang Ini

Warga antusias saksikan panjat pinang 79 pohon di depan Hotel Wyndham Jakabaring Palembang, digelar harian Sumatera Ekspres. FOTO: LEK SUMEKS.CO--

Heboh, 79 Pohon Pinang Siap Dipanjat Siang Ini: Semarak HUT RI ke-79 di Palembang

PALEMBANG -Sumsks.co-  Kemeriahan perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 semakin terasa di Palembang, khususnya di area lapangan depan Hotel Wyndham Jakabaring.

 Hari ini, Minggu, 18 Agustus 2024, tepat pukul 14.00 WIB, ratusan peserta yang telah dibagi menjadi beberapa kelompok siap untuk mengikuti lomba panjat pinang yang spektakuler. 

Sebanyak 79 batang pohon pinang telah dipersiapkan oleh panitia untuk menyemarakkan perayaan 17 Aguatusan.

Dan   event tahunan rutin yang diselenggarakan oleh Harian Sumatera Ekspres.

BACA JUGA:Aksi Heroik Siswa di Ogan Ilir Nekat Panjat Tiang Bendera Saat Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79

BACA JUGA:Spektakuler, Ikuti Panjat Pinang 79 Batang, Sepeda dan Hadiah Lain Menanti di Pucuk!

Pantauan sumeks.co Sejak pagi hari, suasana di sekitar lokasi lomba sudah mulai ramai dengan kehadiran peserta.

Bahkan warga  antusias memeriksa lokasi acara Panjat 79 pohon pinang ini. 

Tak sedikit dari mereka yang datang lebih awal bersama keluarga.

Ya, tidak hanya untuk mengikuti lomba panjat pohon pinang, tetapi juga untuk menikmati suasana meriah di venue acara yang sudah mulai menjadi spot foto bagi warga Palembang.

A Rosidi, Ketua Panitia Panjat Pinang, memastikan bahwa segala persiapan sudah rampung.

 “Pemasangan hadiah utama berupa sepeda di puncak setiap pohon pinang telah selesai dilakukan. Pohon siap dipanjat” ujar A Rosidi, koordinator  17 Agustus 2024, Sumatera Ekspres.

 Ia juga mengingatkan peserta untuk datang lebih awal, mengingat akan ada technical meeting dan pengundian nomor pohon pinang yang akan mereka panjat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: