Semburan Air 20 Meter di Sampang Omben Mendadak Hilang, Lokasi Wisata Dadakan Ini Bakal Kembali Sepi

Semburan Air 20 Meter di Sampang Omben Mendadak Hilang, Lokasi Wisata Dadakan Ini Bakal Kembali Sepi

Semburan air 20 meter di sampang omben mendadak hilang, pengunjung kecewa lokasi wisata dadakan ini bakal sepi --

SUMEKS.CO - Sumur bor mengeluarkan semburan setinggi 20 meter di Dusun Tanaong, Desa Pandan, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Jawa Timur akhirnya berhenti.

Semburan air yang diduga bercampur gas itu sebelumnya mengeluarkan air yang deras Sabtu petang, 3 Agustus 2024.

Husin Kasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang, Jawa Timur mengabarkan, sumber air tersebut telah berhenti mengeluarkan air pukul 18.30 WIB

BACA JUGA:Empat Kali Gunung Anak Krakatau Erupsi, Semburan Vulkanik Mencapai 1.500 Meter, Status Level III

BACA JUGA:Bencana Membawa Nikmat, Semburan Lumpur dan Gas di Sekolah Islam Terpadu Indralaya Ternyata Bisa untuk Memasak

Warga membuat saluran pembuangan air darurat dari lokasi menuju ke sungai. Jaraknya kurang lebih satu kilometer.

Husin menjelaskan, semburan ini muncul di sumur bor milik seorang warga berinisial R pada Jumat 2 Agustus 2024.

Awalnya pengeboran dilakukan dari kedalaman 1,5 meter sampai ke 55 meter.

Pada pedalaman 62 meter pengeboran dihentikan dan dilakukan pengujian. 

BACA JUGA:Empat Kali Gunung Anak Krakatau Erupsi, Semburan Vulkanik Mencapai 1.500 Meter, Status Level III

BACA JUGA:Bencana Membawa Nikmat, Semburan Lumpur dan Gas di Sekolah Islam Terpadu Indralaya Ternyata Bisa untuk Memasak

Setelah melakukan pengujian, air kurang memadai.

Pengeboran dilanjutkan lagi sampai kedalaman 83 meter dan mengeluarkan tanda-tanda ada sumber air. 

Pengeboran diteruskan hingga 85 meter. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: