PERHATIAN! Jembatan Ogan 1 Kertapati Diperbaiki, KAI Divre III Palembang Imbau Penumpang Datang Lebih Awal
Calon penumpang kereta api PT KAI DIvre III Palembang diminta datang lebih awal ke stasiun Kertapati.-foto:doksumeksco-
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Perhatian Penumpang Kereta Api! Mulai tanggal 18 Juli hingga 6 Agustus 2024 Jembatan Ogan 1 Kertapati akan direnovasi Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sumatra Selatan.
''Para penumpang kereta usahakan datang lebih awal agar terhindar dari ketinggalan kereta api. Kalau bisa datanglah satu jam lebih cepat ke Stasiun Kertapati,'' kata Manager Humas PT KAI Divre III Palembang, Rabu 17 Juli 2024.
PT KAI Divre III Palembang.-foto:doksumeksco-
Pasalnya, saat dilakukan perbaikan Jembatan Ogan 1 Kertapati Palembang, maka akan ada rekayasa pengalihan lalulintas di kawasan itu.
Bagi masyarakat yang akan menuju Kertapati dari arah Ampera atau Flyover Jakabaring sementara tidak bisa melewati jembatan Ogan 1 Kertapati.
BACA JUGA:Pasangan Ratu Dewa-Prima Salam Diprediksi Bakal Menangkan Pilkada Palembang
Para pengendara akan dialihkan untuk melewati Jembatan Ogan 2 (jembatan rangka) sehingga akan terjadi 2 arus lalulintas dari dan menuju Kertapati di atas Jembatan Ogan 2 Kertapati yang akan memperlambat alur lalulintas.
''Sekali lagi, kami PT KA Divre III Palembang mengimbau calon penumpang kereta api mengatur waktu keberangkatan menuju stasiun lebih awal agar tidak tertinggal kereta api.''
Aida menyarankan, para calon penumpang kereta dapat mengantisipasi pengalihan arus lalu lintas ini dengan memperkirakan waktu keberangkatan menuju stasiun.
Minimal satu jam sebelum keberangkatan KA telah berada di stasiun sehingga tidak tertinggal.
BACA JUGA:Polisi Selidiki Penyebab Tewasnya Pekerja Jembatan Ogan Kertapati, Bakal Panggil Pihak Kontraktor
BACA JUGA:5 Stasiun LRT Sumsel ini Paling Ramai Penumpang Saat Lebaran Idulfitri 2024
PT KAI Divre III juga menyampaikan serta mengirimkan informasi melalui WA dan SMS agar mengantisipasi jam keberangkatan dari rumah hingga ke Stasiun Kertapati Palembang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: