Operasi Patuh Musi 2024 Digelar, Bupati OKU Timur Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Operasi Patuh Musi 2024 Digelar, Bupati OKU Timur Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Bupati OKU Timur turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Musi 2024 yang diadakan di Mapolres OKU Timur pada hari Senin, 15 Juli 2024.--

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Bupati OKU Timur turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Musi 2024 yang diadakan di Mapolres OKU Timur pada hari Senin, 15 Juli 2024.

Kehadiran beliau menandakan dukungan penuh dari pemerintah daerah terhadap upaya Kepolisian Resor (Polres) OKU Timur dalam meningkatkan kedisiplinan dan tertib berlalu lintas di wilayahnya.

Dukungan Bupati Lanosin didasari oleh keyakinannya bahwa Operasi Patuh Musi 2024 akan berkontribusi positif dalam meningkatkan kedisiplinan dan tertib berlalu lintas di wilayah OKU Timur.

Beliau berharap operasi ini dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas dan menciptakan keamanan dan kelancaran bagi para pengguna jalan.

BACA JUGA:Emak-emak Tutorial Rebutan Bangku Anak di Sekolah Dini Hari Tahun Ajaran Baru, Bangku Sampai Diikat Rantai

BACA JUGA:Askolani-Netta Indian Janji Beri Pehatian Khusus untuk Pangkalan Balai Jika Menang Pilkada Banyuasin 2024

Lebih lanjut, Bupati Lanosin juga menghimbau kepada seluruh masyarakat OKU Timur untuk senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas dan berkendara dengan aman dan bertanggung jawab.

"Diharapkan masyarakat OKU Timur mematuhi aturan lalulintas, agar selamat dalam berkendara," singkat Bupati, Senin 15 Juli 2024.

Sementara apel gelar pasukan Ops Patuh Musi 2024 dipimpin oleh Kapolres OKU Timur AKBP Kevin Leleury SIK MSi.

Kapolres mengatakan Ops Patuh Musi 2024 berlangsung selama 14 hari, mulai 15-28 Juli 2024. Dengan tema "Tertib berlalu lintas untuk mewujudkan Indonesia Emas".

BACA JUGA: Kredit BRIguna: Solusi Tepat untuk Liburan Seru dan Bebas Penat

BACA JUGA:Akhirnya,Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf Minta Maaf Atas Pertemuan 5 Nahdliyin dengan Presiden Israel

Ada beberapa target dalam  Ops Patuh Musi tahun 2024, yakni menyasar pada pengemudi yang menggunakan ponsel saat berkendara, usia di bawah umur, berboncengan lebih dari satu orang, tidak menggunakan Helm SNI dan Safety Belt.

"Sasaran lainnya, pengendara mrngonsumsi alcohol, melawan arus, melebihi batas kecepatan serta menggunakan knalpot racing," kata Kapolres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: