Samsung Galaxy A04s Smartphone Kelas Entry-level Performa Unggul Berkat Chipset Exynos 850 dan Desain Elegan

Samsung Galaxy A04s Smartphone Kelas Entry-level Performa Unggul Berkat Chipset Exynos 850 dan Desain Elegan

samsung galaxy a04s menawarkan performa unggul berkat ditenagai oleh Chipset Exynos 850 dan desain elegan yang memukau.--

SUMEKS.CO - Samsung Galaxy A04s merupakan smartphone kelas entry-level yang menawarkan performa unggul berkat ditenagai oleh chipset Exynos 850 dan desain elegan yang memukau. 

Bisa dibilang smartphone Samsung Galaxy A04s memiliki performa yang cukup baik untuk kelas entry-level. Berkat chipset Exynos 850 dan RAM 4 GB, ponsel ini mampu menjalankan aplikasi sehari-hari dengan lancar. 

Desain smartphone ini sederhana tapi elegan. Setidaknya kesan tersebut terlihat pada bodi bagian belakang yang segar dengan inspirasi dari seri Galaxy A.

Bodi Samsung Galaxy A04s bagian belakang menggunakan bahan plastik polikarbonat dengan finishing matte.

BACA JUGA:Nubia Neo 2 5G vs OPPO A60 Bersanding di Harga Rp2 Jutaan, Budget Sama Bagus yang Mana?

BACA JUGA:Ponsel Gaming ZTE Nubia Neo 2 5G Hadir dengan Dukungan Shoulder Triggers dan Fitur GameSpace 2.0

Samsung Galaxy A04s memiliki kamera utama 50 MP dengan aperture f/1.8 dan dukungan PDAF. Ponsel ini menunjukkan performa yang solid dalam cahaya yang cukup. Hasil foto tajam, detail tinggi, dan warna yang akurat. 

Namun, mode 50 MP tidak memberikan peningkatan kualitas yang signifikan karena tampaknya foto hanya diupscale daripada diambil dalam resolusi asli sensor.

Selain itu, ada mode zoom 2x yang kualitasnya kurang ideal. Foto dengan zoom 2x terasa lembut dan kadang berbutir tanpa detail halus. 

Kualitas Suara Oke Berkat Dolby Atmos: Ponsel ini mendukung teknologi Dolby Atmos, memberikan kualitas suara yang baik saat menonton video atau mendengarkan musik.

BACA JUGA:Oppo A91, Hadirkan Performa Mumpuni Dibekali Mediatek Helio P70, dan Layar AMOLED

BACA JUGA:Motorola Moto G200, Hp 5G Mainstream yang Kompeten Tanpa Bloatware

Namun, perlu dicatat bahwa ada beberapa kekurangan, seperti sensor yang kurang lengkap, kecepatan pemindai sidik jari yang tidak optimal, dan ketiadaan kamera ultrawide. Selain itu, fitur fast charging juga kurang cepat.

Meskipun begitu, Samsung Galaxy A04s tetap menjadi pilihan yang baik untuk pengguna dengan budget terbatas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: