Profil Sabreena Dressler, Pesepakbola Perempun yang Dikabarkan Terjerat Cinta Segitiga
Profil pesepakbola, Sabreena Dressler yang saat ini sedang jadi sorotan publik karena kisah cinta segitiga--
Dikutip dari berbagai sumber, Sabreena Dressler merupakan perempuan berdarah campuran Jerman-Indonesia yang lahir di Perth, Australia, pada 26 Desember 2001.
Sejak kecil, dirinya sudah menunjukkan bakat dan kecintaannya pada sepak bola hingga dirinya dewasa karirnya dimulai pada usia 12 tahun dengan bergabung bersama Pro Direct Academy.
BACA JUGA:Bek Tangguh Spanyol Sargio Ramos Resmi Meninggal Sevilla, Kemana Akan Berlabuh?
Namun meskipu demikian, perjalanan karir Sabreena tidak selalu mulus bahkan dirinya pernah mengalami cedera parah yang membuatnya harus absen selama 8 bulan lamanya.
Tapi dengan tekad kuatnya kini dirinya dapat membawanya kembali ke lapangan hijau.
Di tahun 2019, Sabreena bergabung dengan klub Persija Jakarta Putri bahkan tidak hanya berkarir di Indonesia, Sabreena juga pernah bermain untuk klub Subiaco AFC di Australia.
Bersama Radja Nainggolan, Sabreena terpilih menjadi Duta Piala Dunia U-17 tahunn 2023 yang menjadi sebuah prestasi untuknya dalam menunjukkan bakat dan dedikasinya dalam sepak bola.
Di luar lapangan, Sabreena bahkan juga aktif sebagai selebgram dengan akun Instagram @sabreenadresslerdan TikTok @guessyoullhavetofindout dengan pengikut yang lumayan tinggi dan tentu mengagumi kecantikan dan gayanya yang fashionable.
Sabreena Dressler bisa disebut sebagai contoh nyata perempuan inspiratif yang sukses di dua bidang berbeda yakni dalam sepak bola dengan pesona yang juga menarik perhatian banyak orang.
Namun sayangnya isu percintaan segitiga antara Justin Hubner yang juga melibatkan Sabreena Dessler, dan Nathan Tjoe-A-On membuat netizen Indonesia geram juga tak sedikit yang menghujatnya, karena dianggap merusak perteman Nathan dan Justin.
Reaksi keras netizen juga terlihat dari kolom komentar di Instagram Sabreena, yang dibanjiri dengan pesan-pesan kurang menyenangkan.
BACA JUGA:Sapu Bersih Seri Malang, Pertamina Enduro Amankan Tiket Final Four Proliga 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: