Ibunda Mendagri Tutup Usia, Pemkab Muba Ucapkan Duka Cita

Ibunda Mendagri Tutup Usia,  Pemkab Muba Ucapkan Duka Cita

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Banyuasin (Muba) turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Ibunda dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.--

MUBA, SUMEKS.CO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Banyuasin (MUBA) turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Ibunda dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Berita duka datang dari Mendagri Tito Karnavian PhD. Sang ibunda Supriyatini Binti Ranu Dikromo tutup usia di usia 66 tahun, Minggu 26 Mei 2024.

Mendengar informasi tersebut, pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) beserta jajaran, mengucapkan turut berdukacita yang sedalam-dalamnya.  

"Saya atas nama pribadi dan selaku Penjabat Bupati Muba, mengucapkan turut berduka cita atas berpulangnya Supriyatini Binti Ranu Dikromo, Ibunda dari Bapak Mendagri Tito Karnavian," ucap Pj Bupati Muba, H Sandi Fahlepi.

BACA JUGA:Ikut Melayat, Pj Gubernur Sumsel Bersaksi Almarhumah Ibunda Tito Karnavian Adalah Orang Baik Semasa Hidupnya

BACA JUGA:Kediaman Almarhumah Ibunda Mendagri Tito Karnavian Dijaga Ketat Aparat Kepolisian

"Semoga segala amal baiknya dapat mempermudah beliau menuju surganya Allah SWT," timpal Sandi Fahlevi.

Sandi Fahlepi juga merasakan duka mendalam yang menimpa segenap keluarga Mendagri Tito Karnavian.

"Semoga almarhumah mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, Amin ya rabbal allamin," tuturnya.

Senada diungkapkan Sekda Muba Apriyadi Mahmud. Ia mengucapkan belasungkawa atas berpulangnya ibunda Mendagri Tito Karnavian.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Palembang Sebut Sosok Almarhumah Ibunda Tito Karnavian Layaknya Ibu Sendiri

BACA JUGA:Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Ibunda Tito Karnavian Dikabarkan Tutup Usia

"Saya beserta keluarga dan masyarakat Muba mengucapkan turut berduka cita," ungkap Apriyadi.

"Semoga almarhuma ibunda pak Mendagri Husnul Khotimah, dan keluarga yang ditinggal diberi ketabahan," tandas Apriyadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: