Sopir Truk Tabrakan Beruntun Ternyata ‘Sultan’, Siap Beli Semua Mobil yang Ditabraknya

Sopir Truk Tabrakan Beruntun Ternyata ‘Sultan’, Siap Beli Semua Mobil yang Ditabraknya

Sopir truk tabrakan beruntun ternyata ‘sultan’, siap beli semua mobil yang ditabraknya. foto: @jonlenon423/sumeks.co.--

SUMEKS.CO - Sopir truk yang tabrak beruntun 7 mobil di gerbang tol GT Halim ternyata ‘sultan’.

Oknum sopir truk ini siap membeli semua mobil yang ditabraknya.

“Saya berani tanggungjawab, saya beli semua mobil yang saya tabrak (di tol Halim) itu,” ujarnya saat ditanya Rahman, seorang anggota Satlantas.

Sopir yang belum diketahui namanya itu mengatakan dia kesal sama mobil Xpander hingga terjadi kejar mengejar dan terjadi serempetan.

Si sopir truk mengakui bahwa dia memang menabrak dari belakang mobil Xpander itu, setelah sebelumnya terjadi serempetan.

BACA JUGA:Fokus Penanganan Pengangkutan Batu Bara Ilegal Asal Muara Enim, 3 Sopir Truk Terancam Denda Sebanyak Ini

BACA JUGA:Enam Pelaku Pungli Sopir Truk di Jalintim Palembang-Betung Dilepas, Kapolres Banyuasin: Tipiring

“Saya jengkel, saya berani tanggung jawab,” kilah oknum sopir ini lagi.

Namun dari keteranganya itu, si sopir truk mengaku sudah kesal saat akan jalan ke tol, ketika di warung POM bensin dia mau makan ngaku kehabisan uang tapi si penjual nasi tak percaya.

Hingga si oknum sopir truk mengatakan bahwa dia ada bawa orang, namun orang itu kabur usai melepas tali gas mobil truknya.

“Itu ngeyel orangnya pak, nanti saya cari dia supaya tanggungjawab juga dia pak,” cetusnya.

BACA JUGA:Fokus Penanganan Pengangkutan Batu Bara Ilegal Asal Muara Enim, 3 Sopir Truk Terancam Denda Sebanyak Ini

BACA JUGA:Enam Pelaku Pungli Sopir Truk di Jalintim Palembang-Betung Dilepas, Kapolres Banyuasin: Tipiring

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: