Berikan Rasa Nyaman, Polres OKI dan Polsek Jajaran Razia Ruas Jalan di Kayuagung, Ini Hasilnya!

Berikan Rasa Nyaman, Polres OKI dan Polsek Jajaran Razia Ruas Jalan di Kayuagung, Ini Hasilnya!

Kegiatan razia malam libur Polres OKI dan jajaran, untuk berikan rasa aman masyarakat jalankan ibadah puasa. Foto: dokumen/sumeks.co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Polres OKI dan Polsek jajarannya melaksanakan razia rutin yang ditingkatkan, pada bulan Suci Ramadan ini. 

Kegiatan razia ini dilaksanakan bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menjalankan rangkaian ibadah di bulan ramadan atau puasa tahun ini. 

Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kabag Ops, Kompol Abdul Rachman, mengatakan, untuk kegiatan razia rutin telah dilaksanakan, Sabtu 16 Maret 2024 malam. Ini dilaksanakan pada saat malam libur. 

"Pada kegiatan razia itu dilaksanakan mulai sekira pukul 22.00 WIB, diawali apel di Personel Mapolres OKI," ujar Kabag Ops, Minggu 17 Maret 2024.

BACA JUGA:Hasil Razia Gabungan di Palembang, Polisi Amankan Puluhan Orang, Ratusan Motor dan Mobil hingga Tuak

BACA JUGA:Razia Gabungan di Ruas Jalan di Palembang, Puluhan Motor hingga Mobil Diamankan

Dia menjelaskan, kegiatan razia ini ratusan personel dilibatkan. Personel Polres OKI dan personel masing-masing Polsek. 

Razia dilaksanakan tetap ditekankan profesional dan  etika sebagai Polri tetap melekat (melaksanakan razia dengan cara yang sopan). 


Polres OKI dan jajaran menggelar razia di ruas jalan Kayuagung, untuk berikan rasa aman masyarakat jalankan ibadah puasa. Foto: dokumen/sumeks.co--

"Razia yang kita lakukan di wilayah hukum Polres OKI ini, agar bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan puasa," jelasnya. 

Diungkapkan Kabag Ops didampingi Kasi Humas Polres OKI, Iptu Hendi SH, jadi razia ini gabungan semua porsonel Polsek jajaran di Kabupaten OKI. 

BACA JUGA:Ciptakan Ramadhan Aman dan Nyaman, Polres Muara Enim Gelar Razia Gabungan Skala Besar

BACA JUGA:Cipta Kondisi Jelang Pemilu 2024, Polda Sumsel Razia 7 THM di Palembang, Ini Hasilnya

Kabag Ops menerangkan, adapun untuk lokasi razia di Kota Kayuagung difokuskan 2 titik. Yaitu di Jalan Letnan Yusuf Singadekane di Simpang Dayat dan di depan RSUD Kayuagung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: