Pelaku yang Sengaja Membakar Rumah Warga Talang Semut Ditangkap, Bravo Pak Polisi!

Pelaku yang Sengaja Membakar Rumah Warga Talang Semut Ditangkap, Bravo Pak Polisi!

Terduga pelaku yang sengaja membakar rumah warga di kawasan Talang Semut, Selasa dini hari tadi berhasil diamankan polisi. Foto: dokumen/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Gerak cepat dilakukan Satreskrim Polrestabes Palembang mem-backup Polsek IB I Palembang untuk menangkap pelaku yang sengaja membakar rumah warga di kawasan Talang Semut, Selasa 5 Maret 2024 dini hari tadi. 

Pelaku berinisial Z (57) diamankan Unit Pidum dan Tekab 134 Satreskrim Polrestabes Palembang pada Selasa siang, atau tepatnya 10 jam pasca kejadian.

Z diamankan saat diamankan berada di kawasan Kelurahan 3 Ilir, Kecamatan IT II Palembang tanpa perlawanan. 

Pelaku Z yang mengenakan baju kaos warna kuning, hanya bercelana pendek dan memakai topi ini langsung digiring ke Polrestabes, Palembang untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

BACA JUGA:Polisi Buru Terduga Pelaku yang Sengaja Bakar Rumah Warga Talang Semut, Begini Kondisi Pasca Kejadian

Hanya setelah diamankan, pelaku Z tetap tidak mengakui perbuatannya yang sengaja melakukan pembakaran tersebut karena motif asmara terlarang. 

Kapolrestabes, Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono melalui Kasat Reskrim AKBP Haris Dinzah membenarkan terduga pelaku berhasil diamankan pihaknya.

"Sudah kita amankan, hingga kini masih dilakukan pemeriksaan," katanya singkat.

Selasa siang, pasca kejadian, SUMEKS.CO sempat mendatangi kembali lokasi terbakarnya rumah korban yang berada di Lorong Roda, Kecamatan Bukit Kecil Palembang.

BACA JUGA:Bikin Geram, Warga Cari dan Geruduk Persembunyian Terduga Pelaku Pembakar Rumah di Talang Semut

Tampak dari Lorong yang memiliki lebar tidak lebih dari 1,5 meter itu, puing-puing bekas kebakaran.

Garis polisi masih terpasang di bagian depan pagar rumah hingga Lorong yang persis berada di samping kiri rumah korban.

Rumah milik almarhum H Alif yang diduga kuat dibakar oleh orang.

Musibah kebakaran yang terjadi di Jalan PAK Abdurahim, Lorong Roda, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil Palembang tersebut terjadi pada Selasa 5 Maret 2024 dini hari atau sekitar pukul 03.05 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: