Mau Punya Rumah? Perhatikan 6 Kriteria Rumah yang Baik Menurut Islam, Dijamin Bikin Betah dan Berkah

Mau Punya Rumah? Perhatikan 6 Kriteria Rumah yang Baik Menurut Islam, Dijamin Bikin Betah dan Berkah

Ilustrasi kriteria rumah yang berkah menurut syariat Islam.--dok :sumeks.co

Mau Punya Rumah? Perhatikan 6 Kriteria Rumah yang Baik Menurut Islam, Dijamin Bikin Betah dan Berkah

SUMEKS.CO - Perhatikan 6 kriteria rumah yang baik menurut islam, dijamin bikin betah dan berkah untuk dihuni.

Rumah ialah kebutuhan yang cukup penting, terutama bagi sebuah keluarga karena menjadi tempat untuk tinggal.

Rumah yang baik dalam islam belum tentu rumah yang besar melainkan rumah yang nyaman dan mengundang keberkahan.

BACA JUGA:Keberkahan Rumah Akan Tercabut Jika Terdapat 6 Perkara Ini, Nomor 3 Sering Dilakukan!

Keberkahan ini membuat pemilik rumah nyaman dan betah ketika berada di rumah serta menambah keharmonisan rumah tangga.

Islam juga mengajarkan umatnya untuk mengetahui beberapa kriteria yang menandakan rumah tersebut baik.

Berikut beberapa kriteria rumah yang baik serta mendatangkan keberkahan :

1. Perhatikan Posisi Kasur

BACA JUGA:Jangan Nikahi dan Jauhi Wanita yang Punya 7 Sifat Berikut, Rumah Tangga Bisa Tidak Harmonis

Umat muslim diajarkan mengenai adab tidur sebagaimana yang dicontohkan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam ialah menghadap kiblat.

Oleh karena itu, posisi kasur hendaknya diatur agar pemilik rumah tidur dengan posisi menghadap ke kiblat ketika miring kearah kanan.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

“Jika engkau hendak menuju tempat tidurmu (untuk tidur), maka berwudhulah seperti engkau berwudhu untuk shalat, kemudian berbaringlah di rusukmu (bagian tubuhmu) sebelah kanan” HR. Bukhari dan Muslim.

BACA JUGA:Jangan Asal Bangun, Rasulullah SAW Larang Umatnya Dirikan Rumah Dekat Masjid, Ini Alasannya

Posisi menghadap ke kiblat juga disampaikan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam sabdanya :

“Rasulullah memerintahkan ‘Aisyah untuk menyiapkan tempat tidurnya. Tempat tidurnya pun disiapkan, lalu Rasulullah menghadap kiblat. Dan apabila beliau merebahkan diri diatasnya, beliau jadikan telapak tangan kanannya sebagai bantal” HR. Abu Ya’la.

Untuk memudahkan posisi tidur langsung menghadap ke kiblat ketika miring ke kanan maka usahakan arah tidur menghadap ke utara.

Posisi kasur sebaiknya menghadap ke arah selatan serta hindari posisi kasur menghadap ke barat.

BACA JUGA:Mitos Semut Hitam Didalam Rumah dari Pembawa Rezeki Hingga Ilmu Sihir, Ini Faktanya Menurut Ajaran Islam

2. Tidak Memajang Patung

Bagi sebagian ulama, tidak hanya dilarang memajang patung tetapi juga larangan memajang foto atau lukisan yang sifatnya karya seni dua dimensi.

Namun hampir seluruh ulama sepakat untuk tidak memajang patung atau benda 3 dimensi di dalam rumah karena dapat mengundang kesyirikan.

Patung juga termasuk ciptaan manusia yang menyerupai ciptaan Allah SWT dan perbuatan tersebut sama seperti menentang Allah SWT.

BACA JUGA:5 Amalan yang Diajarkan Islam untuk Membentengi Rumah dari Gangguan Sihir, Raja Jin Dijamin Menjerit

Dalam sebuah hadits shahih dari Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau berkata kepada Ali bin Abi Thalib radhiyallahu’anhu.

“Janganlah engkau tinggalkan patung kecuali engkau telah membuatnya menjadi tidak berbentuk, dan jangan pula meningalkan kuburan yang menjulang tinggi kecuali engkau meratakannya.” HR. Muslim.

Meski begitu, seorang muslim boleh saja memajang wall art pemandangan yang abstrak.

3. Memiliki Sirkulasi Udara yang Baik

BACA JUGA:Gelar Syukuran Atau Yasinan Saat Tempati Rumah Baru Wajib Dilakukan? Begini Penjelasan Buya Yahya

Sirkulasi udara yang baik dapat menyegarkan rumah dan menghindarkan rumah dari hawa pengap.

Sebuah rumah dianjurkan mamiliki cukup jendela untuk sebuah sirkulasi udara dan rutin membukanya agar terdapat pertukaran udara.

Hawa yang lembab di dalam rumah sebab sirkulasi udara yang kurang baik juga dapat menimbulkan aroma kurang sedap di dalam rumah.

Tentu hal ini membuat rasa tidak nyaman bagi pemilik rumah dan memberi kesan jorok untuk rumah tersebut.

BACA JUGA:Mau Tempati Rumah Baru? Cukup Amalkan 3 Doa Ini Dijamin Semua Keburukan Akan Hilang

4. Memperhatikan Posisi Rumah Terhadap Tetangga

Ketika membangun rumah ada hal penting yang perlu kita perhatikan yaitu tidak mendzalimi tetangga.

Umat islam perlu memperhatikan posisi bangunan rumahnya agar tidak menghalangi cahaya matahari dan udara ke rumah tetangga.

Selain itu, jangan sampai air hujan dari genteng rumah kita jatuh ke tanah milik tetangga atau pintu dan jendela yang dibuat masuk ke wilayah tetangga kita.

BACA JUGA:7 Desain Rumah Ini Cocok dengan Iklim Tropis di Indonesia, Nomor 6 Banyak Diminati

Sering terjadi ketika seseorang memiliki kendaraan terutama mobil namun tidak membangun garasi atau sengaja membangun pagar agak masuk ke tanah umum.

Tidak hanya itu juga, pembuangan air atau talang air seharusnya tidak mengenai wilayah tetangga karena dapat mengganggu.

5. Menjaga Privasi

Rumah yang baik ialah rumah yang dapat menjaga privasi penghuninya terutama untuk ruangan penting dimana pemilik rumah bebas untuk tidak menutup aurat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: