Gagal Curi Poin dari Sriwijaya FC di babak play-off Pegadaian Liga 2, Perserang Serang Turun Kasta

Gagal Curi Poin dari Sriwijaya FC di babak play-off Pegadaian Liga 2, Perserang Serang Turun Kasta

Perserang Serang terpaksa turun kasta ke Liga 3 usai kalah dari Sriwijaya FC.--

Gagal Curi Poin dari Sriwijaya FC di babak play-off Pegadaian Liga 2, Perserang Serang Turun Kasta

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Hasil akhir pertandingan antara Sriwijaya FC vs Perserang Serang di babak play-off Pegadaian Liga 2 2023/24 berakhir tanpa gol alias 0-0 bagi keduanya tim.

Dengan hasil ini memastikan Sriwijaya FC menjadi pemuncak klasemen Grup dengan torehan 14 poin dan tanpa mengalami kekalahan.

Sementara untuk hasil seri ini, tim tamu Perserang Serang harus terdegradasi ke Liga 3 musim 2024/2025 karena hanya mampu bertengger di peringkat ketiga Grup A, kalah selisih gol dari PSCK Cimahi yang berada di posisi kedua.

Duel antara kedua berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Palembang. Jumat, 2 Februari 2024. Kick-off pukul 15.00 Wib siang.

BACA JUGA: Demi Capai Target Lolos Liga 1 2024, Pihak Manajemen Sriwijaya FC Taruh Harapan Kembali Pada Hendri Susilo

Jalanan Pertandingan 

Tampilan sebagai tuan rumah, Sriwijaya FC bermain ngotot sejak awal laga, intensitas tinggi dilontarkan oleh anak asuh Hendri Susilo itu.

Terlihat Sriwijaya FC bermain sangat mendominasi sejak menit awal. Melalui serangan pemain asing, Yavhen Bokhanhvili (Baha) yang mendapatkan peluang setelah bebas dari kawalan tim lawan.

Namun, bola masih jauh melebar dari gawang Perserang Serang yang di kawal Imam Aldi, ini menjadi peluang emas pertama bagi Laskar Wong Kito 

Memasuki menit ke-37 pemain Perserang Serang mendapatkan hadiah kartu usai melanggar salah satu pemain Sriwijaya FC.

BACA JUGA:Lupa Cara Kalah Sriwijaya FC Libas PSKC Cimah 1-0, Laskar Wong Kito Amankan Tiket Liga 2 Musim 2024/2025

Tak sampai disitu, selang satu menit kartu kuning kembali dikeluarkan melalui saku wasit yang dipimpin Naufal Adya Fairuski.

Hal ini karena Suryana Ari (Sriwijaya FC) dan Egi Regiansyah (Perserang Serang ) sempat bergesekan dan adu mulut. Dengan tegas wasit memberikan kartu kuning bagi keduanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: