Jam Tangan Omega Speedmaster Super Racing Menuju Tingkat Antimagnetisme dan Akurasi yang Lebih Tinggi

  Jam Tangan Omega Speedmaster Super Racing Menuju Tingkat Antimagnetisme dan Akurasi yang Lebih Tinggi

Jam tangan Omega Speedmaster Super Racing yang baru tetap konsisten menuju tingkat antimagnetisme dan akurasi yang lebih tinggi.--net

Jam Tangan Omega Speedmaster Super Racing Menuju Tingkat Antimagnetisme dan Akurasi yang Lebih Tinggi

SUMEKS.CO - Jam tangan Omega Speedmaster Super Racing yang baru tetap konsisten menuju tingkat antimagnetisme dan akurasi yang lebih tinggi.

Melalui yang disebut Sistem Spirate Omega, sistem ini memberikan jaminan akurasi +0 dan +2 detik/hari, ini mungkin yang terbaik di kelasnya untuk industri horologi.

Model Omega Speedmaster Super Racing ini memiliki chronograph pada letak dial horizontal, kemudian memiliki mesin jam otomatis, serta warna dan tampilan yang oke.

BACA JUGA:Halus dan Minimalis! Jam Tangan Oris Artelier S Pilihan Seimbang untuk Tetap Tampil Low Profile

Casing jam tangan ini masih sama dengan koleksi Speedmaster lainnya dengan diameter 44,25 mm, lug-to-lug 50 mm, dan ketebalan 14,9 mm. 

Jam tangan Omega Speedmaster Super Racing ini terbuat dari material baja tahan karat, dan tetap mempertahankan profil asimetris klasik dengan lug berbentuk kecapi.

Penerapan kristal safir berbentuk kubah, serta permukaan yang disikat dan dipoles menghasilkan visual vintage yang berkelas.

Kaca kristal safir ini dibingkai oleh bezel keramik dengan skala tachymeter enamel Grand Feu kuning, kiranya semua fitur klasik dari merek Omega dikerahkan pada Speedmaster ini.

BACA JUGA:Pesona Jam Tangan Swiss! Vacheron Constantin Overseas Tourbillon dalam Warna Rose Gold yang Menawan

Kemudian, peringkat ketahanan air jam tangan ini masih sama seperti koleksi Speedmaster lainnya yaitu tetap pada kedalaman 50 meter. 

Selanjutnya dial jam Omega Speedmaster Super Racing ini sedikit lebih istimewa, sebab seri ini memberi penghormatan kepada seri Aqua Terra 2013 dengan kombinasi warna hitam dan aksen kuning. 

Lalu dial jam ini memiliki pola kotak/sarang lebah baru yang agak keren. Ini memiliki konstruksi sandwich, dengan dial atas yang diukir laser pada pola sarang lebah dan dial bawah berlapis DLC.

Sementara itu, indeks penanda berwarna kuning telah dilapisi dengan warna Super-LumiNova yang baru dan eksklusif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: