Race Pack Collection Musi Run 2023 Dibuka, Kantor Sumatera Ekspres Membludak, Ratusan Peserta Rela Antri

Race Pack Collection Musi Run 2023 Dibuka, Kantor Sumatera Ekspres Membludak, Ratusan Peserta Rela Antri

Race pack collection musi run 2023 di kantor Sumatera Ekspres--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Ratusan peserta MUSI RUN 2023 memadati Kantor Sumatera Ekspres (Graha Pena), untuk pengambilan Race Pack Collection.

MUSI RUN 2023 mengundang antusiasme tinggi dari para pelari di seluruh Indonesia. Betapa tidak, ribuan peserta terlihat sejak pagi sudah mengantri untuk mengambil perlengkapan lari di Kantor Sumatera Ekspres, Kamis, 14 Desember 2023.

"Didalam masih banyak antrian peserta, makanya nunggu diluar," kata Rian, salah satu peserta yang tengah menunggu di teras Kantor Sumatera Ekspres.

Sementara itu, Arie Abadi, Ketua Pelaksana MUSI RUN 2023 mengatakan, pengambilan Race Pack Collection berlangsung selama tiga hari.

BACA JUGA:CATAT! Musi Run 2023 Segera Dimulai, Event Lari Nasional di Palembang dengan Total Hadiah Rp 85 Juta

"Ya, untuk pengambilan Race Pack Collection peserta dimulai hari ini sampai 16 Desember 2023," kata Arie Abadi.

Dijelaskan Ari, sejak pengambilan Race Pack Collection diumumkan hari ini, terdata sudah ada kurang lebih 350 peserta yang sudah selesai mengambil perlengkapan mulai dari nomor dada, kaos, dan lainnya.

"Sudah ada sekitar 350 lebih yang sudah selesai," tuturnya.

Arie juga menjelaskan, jumlah peserta yang mengikuti MUSI RUN 2023 sebanyak 1.500 orang.

BACA JUGA:Belum Dibuka Sudah Ada yang Daftar, Musi Run 2023 Digelar Harian Sumatera Ekspres Bareng Kodam II Sriwijaya

Peserta yang mengikuti MUSI RUN ini tak hanya individu, melainkan juga komunitas dan instansi pemerintahan.

Sebelumnya, pendaftaran MUSI RUN 2023 telah dibuka sejak beberapa waktu lalu melalui offline maupun online.

Musi Run 2023 akan memperebutkan Piala Pangdam II/Sriwijaya serta total hadiah uang sebesar Rp 85 Juta.

Event ini diselenggarakan oleh Sumatera Ekspres bekerja sama dengan Kodam II/Sriwijaya dan berbagai instansi terkait lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: