Ulasan Laptop Asus Zenbook S13 OLED UM5302: Terbaik di Kelas Ultrabook!

Ulasan Laptop Asus Zenbook S13 OLED UM5302: Terbaik di Kelas Ultrabook!

Laptop Zenbook S13 OLED UM5302 menjadi produk yang difavoritkan karena keunggulan yang dimiliki termasuk yang terbaik di kelas ultrabook.--

SUMEKS.CO - Pernahkah mendengar istilah ultrabook? Belakangan ini, ultrabook menjadi produk laptop yang difavoritkan banyak orang.

Hal ini cukup bisa dimaklumi karena ultrabook menawarkan sesuatu yang berbeda dibandingkan laptop konvensional.

Sebab, ultrabook punya desain tipis, bobot ringan, berukuran kecil, namun spesifikasinya lengkap. 

Pada umumnya, ultrabook punya ketebalan di bawah 2 centimeter dengan layar berukuran 11-15 inci. Selain itu, ultrabook punya banyak keunggulan lainnya, salah satunya adalah bobot yang sangat ringan di bawah 2 kilogram.

BACA JUGA:Review ASUS Zenbook S13 OLED UX5304, Makin Tipis, Makin Kenceng

Adapun, salah satu ultrabook terbaik yang patut dipertimbangkan untuk dimiliki adalah Zenbook S13 OLED UM5302. Well, kira-kira apa apa saja sih spesifikasi selengkapnya dari laptop tipis ini? Berikut ulasannya!

1. Hadir Dalam Pilihan Warna Yang Mewah dan Premium 

Sejak dulu, ASUS sudah dikenal sebagai produsen laptop yang rajin merilis produk-produknya dengan warna yang menarik.

Untuk produk ultrabook seperti Zenbook S13 OLED UM5302 ini, ASUS kerap menghadirkan warna-warna yang premium dan mewah.

BACA JUGA: 5 Smarthphone dengan Kamera Terbaik, Mampu Hasilkan Foto Sekelas DSRL atau Mirrorles

Pada Zenbook S13 OLED UM5302, ASUS memberikan pilihan warna seperti Aqua Celadon, Vestige Beige, Ponder Blue, dan Refined White.

2. Desain Super Tipis dan Ringan 

Di kelas Ultrabook, Zenbook S13 OLED UM5302 diklaim menjadi salah satu laptop yang paling ringan karena bobotnya hanya 1 kilogram. Zenbook S13 OLED UM5302 juga dirancang dengan sasis bodi yang super tipis dengan ketebalan cuma 14,9 milimeter. 

Untuk kenyamanan penggunaan, ASUS juga menyematkan touchpad dan keyboard ASUS ErgoSense. Selain itu, ada juga ASUS NumberPad, keypad numerik yang terdapat di touchpad sehingga lebih mudah untuk menghitung angka. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: