13 Tempat Wisata Sungai Musi, 3 Destinasi Bersejarah ini Malah Sepi Pengunjung

13 Tempat Wisata Sungai Musi, 3 Destinasi Bersejarah ini Malah Sepi Pengunjung

Salah satu destinasi wisata di tepian Sungai Musi yang wajib dikunjungi saat berlibur di Kota Palembang.--

SUMEKS.CO - Palembang terkenal dengan pesona keindahan Sungai Musi yang membentang kota Palembang. Sungai Musi membagi Palembang menjadi dua yaitu Ulu dan Ilir. 

Sebagai ikon kota, Sungai Musi memiliki daya tarik yang luar biasa bagi pengunjung. Bagi yang punya rencana berlibur ke Kota Palembang, Sungai Musi wajib dikunjungi.

Sungai Musi memiliki beberapa wisata menarik seperti, Benteng Kuto Besak, Warung Makan Terapung, Kampung Kapitan, Pulau Kemarau dan masih banyak lagi.

Untuk berkeliling Sungai Musi, Wisatawan bisa naik perahu melalui Dermaga yang ada di Pasar 16. Banyak warga lokal yang akan menawarkan jasa antar berkeliling untuk bisa menikmati keindahan Sungai Musi. 

BACA JUGA:5 Tips Liburan Anti Mainstrem Low Budget Buat Mahasiswa dan Pelajar, Nomor 5 Bikin Kantong Gak Jebol

Yuk intip beberapa tempat wisata Sungai Musi yang jangan sampai dilewatkan.

1. Benteng Kuto Besak

Benteng Kuto Besak salah satu destinasi wisata disekitar Sungai Musi terbaik untuk menikmati keindahan sungai dan megahnya Jembatan Ampera. 

Benteng Kuto Besak buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Biaya masuk ke benteng ini adalah Rp10.000 untuk wisatawan lokal dan Rp20.000 untuk wisatawan mancanegara.

BACA JUGA:Asik Banget! Ini 10 Spot Wisata Wajib Dikunjungi saat Liburan Tahun Baru 2024

Wisatawan juga bisa menikmati keindahan Sungai Musi dari pelataran Benteng Kuto Besak.

2. Warung Makan Terapung

Jika sudah puas mengunjungi Benteng Kuto Besak, bisa melanjutkan mencari jajanan yang unik berada didekat Benteng, yaitu Warung Makan Terapung. 

Warung makan terapung ini adalah perahu yang dimodifikasi menjadi tempat makan. Warung makan terapung ini biasanya menyajikan berbagai macam kuliner khas Palembang, seperti pempek, tekwan, dan pindang patin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: