Daftar 7 Golongan Manusia yang Tetap Tenang Saat Menghadapi Yaumul Hisab, Pastikan Kamu Salah Satunya
Ilustrasi--dok : sumeks.co
SUMEKS.CO – Yaumul hisab merupakan hari penghitungan amal serta dosa yang menjadi catatan hidup manusia di seluruh muka bumi.
Yaumul hisab akan terlaksana setelah seluruh manusia dibangkitkan dan dikumpulkan di padang Mahsyar atau hari perkumpulan.
Nah, urutan terjadinya hari kiamat atau hari akhir dimulai dari yaumul ba’ats (hari kebangkitan), yaumul mahsyar (hari perkumpulan), yaumul hisab (hari perhitungan), yaumul mizan (hari penimbangan), yaumul shirat (hari melewati jembatan), dan yaumul jaza’ (hari pembalasan).
Disebutkan dalam hadits Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam bahwa terdapat tujuh golongan orang yang akan mendapat naungan dari Allah subhanahu wa ta’ala selama yaumul hisab.
BACA JUGA:Tak Ada Lagi Orang Berhaji, Ka'bah Dihancurkan Orang-orang Ini, Tanda Kiamat Sudah Dekat
Dari Abu Hurairah Radhiyallahu’anhu, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda “Tujuh golongan yang dinaungi Allah dalam naungan-Nya pada hari dimana tidak ada naungan kecuali naungan-Nya :
1. Imam yang adil,
2. Seorang pemuda yang tumbuh dewasa dalam beribadah kepada Allah SWT,
3. Seseorang yang hatinya bergantung ke masjid,
BACA JUGA:10 Tanda Kiamat Versi Ulama Ahlussunnah Wal Jamaah, Nomor 9 Sudah Terjadi?
4. Dua orang yang saling mencintai di jalan Allah, keduanya berkumpul dan berpisah karena Allah,
5. Seorang laki – laki yang diajak berzina oleh seorang wanita yang memiliki kedudukan, lagi cantik, lalu ia berkata “Sesungguhnya aku takut kepada Allah”,
6. Seseorang yang bershadaqah dengan satu shadaqah lalu ia menyembunyikannya sehingga tangan kirinya tidak tahu apa yang diinfaqkan tangan kanannya, dan
7. Seseorang yang berdzikir kepada Allah SWT dalam keadaan sepi lalu ia meneteskan air matanya”
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: