Comeback Sempurna Al Nassr Ronaldo Penentu Kemenangan, Tendangan Bebas Fenomenal Bikin Kiper Damac Terdiam
Comeback sempurna al nassr ronaldo penentu kemenangan, tendangan bebas fenomenal bikin kiper damac fc terdiam. foto: @al nassr/sumeks.co.--
SAUDI, SUMEKS.CO - Comeback sempurna dilakoni punggawa Al Nassr.
Cristiano Ronaldo kembali jadi penentu kemenangan pada laga di Al Awal Park, Sabtu, 21 Oktober 2023.
Tendangan bebas nan fenomenal CR7 bikin kiper Damac FC terdiam.
Tiga poin sukses diamankan Al Nassr di pekan ke-10 Liga Arab Saudi 2023/2024.
Al Nassr meluluhkan perlawanan tim tamu Damac FC dengan skor 2-1.
Fans Al Nassr begitu semangata menyambut laga ini.
Di bangku penonton tampak spanduk besar bergambar Captain America dengan kepala Cristiano Ronaldo.
Suporter Al Nassr begitu menghormati CR7 yang sudah mengemas 200 penampilan bersama Timnas Portugal.
Dukungan luarbiasa fans tak membuat Al Nassr gampang mengatasi Damac FC. Bahkan Ronaldo dkk kebobolan lebih dulu.
Adalah Georges Nkoudou yang sukses membobol gawang Al Nassr di menit 45’.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: