Hunian Kurang Pencahayaan? Kanopi Kaca Sliding Otomatis Solusi Tepat Bikin Rumah Jadi Lebih Indah

Hunian Kurang Pencahayaan? Kanopi Kaca Sliding Otomatis Solusi Tepat Bikin Rumah Jadi Lebih Indah

Kanopi sliding otomatis untuk rumah minimalis.--

SUMEKS.CO - Sejak rumah bergaya minimalis mulai berkembang, masyarakat sering menggunakan kanopi untuk dijadikan penutup atap yang ekonomis, praktis dan juga estetis. 

Kehadiran kanopi tidak hanya untuk melindungi saja, tetapi juga dapat menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam keindahan desain sebuah bangunan. 

Kanopi juga dapat dikatakan sebagai media untuk penghalang cuaca yang dapat melindungi beberapa barang berharga di halaman rumah atau di luar ruangan.

Ada berbagai jenis dan model kanopi yang bisa dimanfaatkan oleh pemilik rumah, salah satunya adalah kanopi sliding. Istimewanya lagi, saat ini terdapat kanopi sliding otomatis.

BACA JUGA:5 Tanaman Hias yang Cocok untuk Mempercantik Rumah Konsep Minimalis

Jenis kanopi sliding otomatis ini menawarkan kenyamanan, dan tentu saja memiliki tingkat kekuatan yang tinggi. Karena, untuk mengoperasikan kanopi jenis ini sangat mudah. 

Kanopi yang dipakai untuk menutupi rumah secara maksimal dapat mengatur sirkulasi udara di bagian dalam rumah menjadi lebih sejuk dan terhindar dari gerah atau panas.

Pada kanopi sliding kaca otomatis, juga dilengkapi dengan winch. Dimana, winch merupakan sebuah alat yang dapat dipakai untuk menarik barang atau beban dengan cara horizontal. 

Fungsi dari winch untuk kanopi geser ini, adalah dapat memberikan keleluasaan para pengguna untuk mengoperasikan kanopi sliding manual maupun kanopi sliding otomatis. 

BACA JUGA:7 Desain Rumah Minimalis di Lahan Terbatas, Dapur Menyatu dengan Kamar Mandi

Sehingga, fungsi sliding kaca otomatis ini dapat terkontrol secara maksimal melalui penggunaan winch. Dengan kata lain, winch dapat digunakan untuk mengoperasikan kanopi sliding yang saat ini banyak diminati, karena menawarkan kepraktisan dan kemudahan bagi para penggunanya.

Kanopi kaca biasanya memberikan kesan yang lebih elegan pada rumah. Kanopi jenis kaca ini cocok sekali diterapkan pada rumah minimalis. Material kaca biasanya dapat dipadukan dengan material besi hollow hitam. Karenanya memiliki kesan monokrom berkelas. 

Pada kanopi sliding kaca otomatis tentu saja cara kerjanya lebih mudah dan praktis, anda tidak membutuhkan hand winch atau katrol dengan tenaga manusia saja, tetapi cukup menggunakan remote. 

Anda hanya perlu menekan remot dan secara otomatis kanopi sliding akan membuka dan menutup dengan sendirinya. Kanopi sliding otomatis menggunakan electric winch. Secara fungsi dan pemasangannya mirip dengan hand winch, namun dari segi tenaga menggunakan listrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: