KEREN! Polwan Cantik Polres OKU Timur Ini Dapat Penghargaan dari Kapolri, Ini Prestasinya
Bripka Corry Syamsuarni, Banit Binmas Polsek Buay Madang Timur, Polres OKU Timur, berprestasi kategori pembinaan masyarakat. Foto: dokumen/sumeks.co --
OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Membanggakan, salah satu polisi wanita (Polwan) cantik Polres OKU TIMUR meraih penghargaan dari Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Dia adalah Bripka Corry Syamsuarni, menjabat Banit Binmas Polsek Buay Madang Timur, Polres OKU Timur, Polda Sumsel.
Di tingkat Mabes Polri Bripka Corry Syamsuarni masuk nominasi Polwan berprestasi kategori pembinaan masyarakat, sehingga ia mendapatkan penghargaan.
Piagam penghargaan itu Bripka Corry terima saat acara Syukuran HUT Ke-75 Polwan RI Tahun 2023 yang berlangsung di Jakarta, Rabu, 13 September 2023 lalu.
BACA JUGA:BIKIN Bangga, 4 Polwan Polda Sumsel Terima Penghargaan Kapolri, Ini Prestasinya
Setelah mendapatkan penghargaan dari Kapolri, Bripka Corry juga mendapatkan penghargaan dari Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono SIK MH, yang diserahkan di Mapolres OKU Timur, Senin 18 September 2023.
Penghargaan itu diterimanya karena inovasi di bidang Bhabinkamtibmas.
Diantaranya dalam melaksanakan tugas Bhabinkamtibmas dengan program peduli stunting, pembinaan siskamling, pembinaan belajar dan peningkatan perekonomian warga desa binaan.
Bripka Corry Syamsuarni merupakan istri dari Aiptu Ahmadi SH, yang bertugas sebagai Kanit Reskrim Polsek Madang Suku 1 Polres OKU Timur dan mempunyai 4 orang anak.
BACA JUGA:Ungkap Peran Sentral Polwan Sukseskan Pemilu 2024, Lakukan Pengamanan dan Penegakan Hukum
Bripka Corry Syamsuarni mengaku sangat bahagia dan bangga, atas apa yang sudah diraihnya.
Dia tidak menyangka terpilih dan mendapatkan penghargaan di bidang Bhabinkamtibmas
"Alhamdulillah, tidak pernah menyangka bakal terpilih karena masih banyak Bhabinkamtibmas yang lebih baik dari saya," ungkapnya Senin 18 September 2023.
Karena saat penilaian presentasi, lanjutnya, ia melihat peserta dari Polda jajaran se-Indonesia semua bagus-bagus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: