Terduga Pembunuh Mahasiswa di Lubuklinggau Kirim Foto Terluka Minta Uang Sama Temannya, Dikirim Rp50 Ribu

Terduga Pembunuh Mahasiswa di Lubuklinggau Kirim Foto Terluka Minta Uang Sama Temannya, Dikirim Rp50 Ribu

Wakapolres Lubuklinggau Kompol H Asep Supriyadi menerima audiensi PMII Lubuklinggau, yang mempertanyakan progres penanganan pembunuhan mahasiswa STAI Bumi Silampari. foto: ist/sumeks.co--

LUBUKLINGGAU, SUMEKS.CO – Perburuan terhadap DN, masih belum usai. 

Terduga pelaku pembunuhan mahasiswa STAI Bumi Silampari Franky Saputra (24), terus diburu Tim Macan Satreskrim Polres Lubuklinggau.

Masih belum terungkap, kasus pembunuhan korban oleh terduga DN yang sesama rekan kerja warung seblak milik Nia Kurniati. 

Meski motif yang berkembang sementara ini, pelaku hendak menguasai harta benda milik korban. Sebab ada sepeda motor dan uang milik korban yang hilang.

BACA JUGA:6 Fakta Terungkap Paska Mahasiswa Lubuklinggau Diduga Dibunuh Teman Sekamar di Kontrakan, Pelaku Masih Dikejar

“Tim masih bekerja di lapangan,” terang Wakapolres Lubuklinggau Kompol H Asep Supriyadi SH, saat menerima perwakilan mahasiswa tergabung dalam PMII Lubuklinggau, Kamis siang (14/9). 

Mereka mempertanyakan progres penanganan kasus pembunuhan mahasiswa STAI Bumi Silampari itu.

Asep menjelaskan, ada sejumlah fakta yang diungkap kepolisian sehingga menetapkan DN sebagai terduga kuat pelaku pembunuhan itu. 

Diantaranya, ada jejak digital berupa pelaku meminta uang ke kerabatnya. 

BACA JUGA:Ketua Mapala Sekolah Tinggi di Lubuklinggau Dihabisi dalam Rumah Kontrakan, Polisi Sebut Pelaku Rekan Dekat

Sembari mengirimkan foto tangannya berdarah.

Dia (DN) komunikasi dengan sahabatnya, mengaku berkelahi. Kena bacok, dia kirim fotonya. 

“Terus bilang dia perlu uang untuk berobat. Lukanya di tangan dan telapak tangan,” beber Asep. 

Permintaan pelaku itu dibantu sahabatnya, dengan mentransfer uang Rp50 ribu melalui aplikasi Ovo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bacakoran.co