Kebakaran Lahan di Sisi Tol Palindra, Asap Ganggu Jarak Pandang, Hati-Hati Pak Sopir!

Kebakaran Lahan di Sisi Tol Palindra, Asap Ganggu Jarak Pandang, Hati-Hati Pak Sopir!

Pihak Tol Palindra mengimbau pengguna jalan khususnya para sopir untuk berhati-hati saat memacu kendaraan masing-masing, khususnya ketika melintasi KM 12 dan 13. Foto: dokumen/sumeks.co--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Saat ini, kebakaran lahan tengah terjadi di sejumlah wilayah Kabupaten Ogan Ilir. Salah satunya, di sisi kiri dan kanan Tol Palembang-Indralaya. 

Akibat kebakaran lahan yang hebat tersebut, membuat asap tebal menyelimuti Tol Palindra. Kondisi ini menjadikan pengguna jalan pastinya terganggu. 

Karena itulah, pihak Tol Palindra mengimbau pengguna jalan khususnya para sopir untuk berhati-hati saat memacu kendaraan masing-masing, khususnya ketika melintasi KM 12 dan 13.

"Saat ini kondisi api sedang membara, sehingga membuat jarak pandang mulai sedikit menipis," ungkap petugas layanan lalu lintas Tol Palindra. 

BACA JUGA:Kebakaran Lahan Mengular di 3 Lokasi Sekaligus di Ogan Ilir Malam Ini, Datangkan Bantuan dari Gelumbang

Untuk membantu kelancaran lalu lintas di Tol Palindra, sejumlah personel kepolisian tengah berjaga-jaga di KM 12 dan 13 dengan memberikan rambu-rambu hati-hati. 

Untuk diketahui, kebakaran lahan hebat terjadi di wilayah Kabupaten Ogan Ilir, sejak sore hingga malam ini, Senin, 12 September 2023.

Kepala Balai Pengendalian Perubahan Iklim Kebakaran Hutan dan Lahan (PPIKHL) Wilayah Sumatera, Ferdian Kristanto mengungkap, ada tiga lokasi yang terjadi kebakaran secara bersamaan. 

"Di Ibul, Pulau Semambu dan Tol Palindra sisi kanan dan sisi kiri," ungkapnya kepada SUMEKS.CO.

BACA JUGA:BNPB: Denda Pelaku Karhutla Gunung Bromo Masih Kurang, Tak Sebanding Biaya Water Bombing

Menurut Ferdian, saat ini pihaknya masih berupaya memadamkan api yang mengular sejak sore hari. Namun, lantaran personel yang terbatas, hanya dua titik saja yang bisa ditangani. 

"Tim masih penanganan. Agak berat karena berbarengan tiga lokasi. Pasukan saya tersisi dua regu," sebutnya. 

Untuk itu, tim pemadam kebakaran yang terdiri dari Manggala Agni Daops Banyuasin, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Polri, TNI, dan lain-lain, meminta bantuan dari pondok kerja Gelumbang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: