2 Mahasiswa Universitas Sriwijaya Meninggal Kecelakaan di Jalan Lintas Palembang-Indralaya

2 Mahasiswa Universitas Sriwijaya Meninggal Kecelakaan di Jalan Lintas Palembang-Indralaya

Jenazah dua korban kecelakaan saat dibawa ke RS Bari. Foto: Deny/sumeks.co --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Dua pengendara sepeda motor tewas akibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Lintas Palembang-Indralaya, Kabupaten OGAN ILIR (OI), Selasa 29 Agustus 2023 sekitar pukul 11.00 WIB. 

Korban bernama Dimas (21) dan M Azinuddin Auzan (21) sama-sama warga Lorong Kedukan, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang yang merupakan mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri) Indralaya, jurusan Ekonomi. 

Kasat Lantas Polres Ogan Ilir Kompol Muklis melalui anggota Lantas Aipda Eko Priyanto mengungkapkan, peristiwa tersebut berawal dari kedua korban mengendarai sepeda motor Yamaha jenis Vixion nomor polisi (nopol) BG 4216 ZQ warna putih dari Palembang. 

Kemudian, ketika melintasi Tempat Kejadian Perkara (TKP), diduga korban menabrak kendaraan roda empat. 

BACA JUGA:Pasutri Guru yang Alami Kecelakaan Maut di Pangkalan Balai, Mahasiswa S2 Unsri yang Akan Ikut Yudisium

"Benar pak, tapi belum diketahui kendaraan apa yang ditabrak oleh korban. Ini kami mendapat informasi dari keterangan saksi saja," kata Eko Priyanto di Rumah Sakit (RS) Bari Palembang. 

Lanjut Eko Priyanto, hingga kini kedua korban mahasiswa meninggal dunia di TKP. 

"Akibat kejadian ini kami melihat korban mengalami luka-luka dibagian wajah, kepala belakang, tangan serta yang lainnya," ujar Eko Priyanto. 

Eko Priyanto meminta kepada keluarga untuk segera datang ke RS Bari Palembang. 

BACA JUGA:Kecelakaan Tunggal, 2 Remaja Pengendara CBR Meninggal Dunia di Depan Lapangan Golf PALI

"Intinya, saya minta untuk segera datamg ke RS Bari Palembang," ungkap Eko Priyanto. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: