Lahan Terbakar di Desa Gajah Mati OKI Disegel, Bakal Dijadikan Lahan Pertanian Kembali

Lahan Terbakar di Desa Gajah Mati OKI Disegel, Bakal Dijadikan Lahan Pertanian Kembali

Tim Labfor Polda, anggota Polres OKI, Dinas Kehutanan Provinsi Sumsel dan DLH OKI menyegel lahan terbakar di Desa Gajah Mati.--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Lahan yang terbakar di area Distrik Sungai Gebang PT Bumi Mekar Hijau, Desa Gajah Mati, Kecamatan Sungai Menang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) disegel. 

Lahan yang terbakar itu terjadi pada Kamis 17 Agustus 2023 sekira pukul 19.30 WIB, dalam kejadian itu dua tersangka diamankan oleh Polres OKI yakni Peri Sandi alias Meri (39) dan adiknya Jonelius (37). 

Kepala Dinas Lingkugan Hidup (DLH) Kabupaten OKI, Aris Panani SP MSi melalui Kepala Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, Nurwandi mengatakan, lahan terbakar di Desa Gajah Mati, Kecamatan Sungai Menang kemarin telah dilakukan penyegelan. 

"Penyegelan dilakukan Kamis 24 Agustus 2023 kemarin bersama tim Labfor Polda, anggota Polres OKI, Dinas Kehutanan Provinsi Sumsel dan DLH OKI," ungkap Nurwandi, kepada SUMEKS.CO, Senin 28 Agustus 2023.

BACA JUGA:Bocoran Harga dan Spesifikasi Nokia X200 Pro 5G, Smartphone Masa Depan dengan Fitur Canggih

Dikatakannya, dalam penyegelan lahan terbakar itu pihakanya hanya mendampingi tim Polda dan Polres OKI dalam proses penyidikan lahan terbakar. 

"Kemarin itu di lokasi lahan yang terbakar diperiksa dan diambil sampel tanah dan arang oleh tim labfor Polda," jelasnya. 


Kepala Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup, Nurwandi.--

Nurwandi menjelaskan, saat di lokasi itu melihat tanaman disana berupa pohon besar masih hidup tetapi sudah sangat kering terkena uap api panas saat terbakar kemarin. 

"Melihat pohon besar itu yang sudah sangat kering berarti api saat kejadian besar. Dimana lahan yang terbakar 1,5 hektar," bebernya. 

BACA JUGA:Ganggu Ketertiban, Kapolrestabes Palembang Keluarkan Surat Larangan Memainkan Musik Remix

Masih kata Nurwandi, literasi lingkungan dampak lahan yang sudah terbakar jelas perlu pemulihan. Pemulihan bisa dengan adanya hujan 2-3 kali di lokasi tersebut.

Setelah itu bisa digunakan kembali untuk lahan pertanian dan perkebunan. 

"Lahan yang terbakar di Desa Gajah Mati itu merupakan mineral berpasir dan bukan lahan gambut," ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: