4 Orang Selamat dari Keganasan Adi, Kakak Perempuan Kunci Pintu Kamar Saat Nenek Dilempar dan Bibi Dihabisi
4 orang selamat dari keganasan adi, kakak perempuan kunci pintu kamar saat nenek dilempar dan bibi dihabisi. foto: dok/sumeks.co.--
BACA JUGA:Keponakan yang Habisi Nyawa Bibi dan Melempar Neneknya dari Balkon Rumah Mengidap Kelainan Jiwa?
Korban Yuliana sebetulnya tidak tinggal di rumah itu.
Single parent dengan empat anak itu tinggal di rumah kontrakan, di belakang rumah yang dihuni pelaku.
Pada saat kejadian, Yuliana informasinya sedang bertamu.
Fn (64), seorang tetangga pelaku, bercerita kalau Adi lulusan Fakultas Hukum dari salah satu perguruan tinggi di Palembang.
BACA JUGA:Kesaksian Warga Melihat Nenek Nyek Ong Jatuh dari Balkon Rumah dan Korban Meninggal di Ruang Tamu
“Pernah kerja di kantor notaris. Tapi tahun ini berhenti. Kalau keseharian, memang agak tertutup. Tapi rajin salat di Masjid Rohmaniyah di depan sini,” katanya.
Setahunya, pelaku memang sudah beberapa kali dibawa keluarganya ke RS Erba.
Tapi tidak dirawat di rumah sakit tersebut. Di rumah permanan dua lantai itu, pelaku tinggal bersama sang nenek.
Juga dengan kakak perempuannya bersama suami dan tiga orang anaknya yang masih kecil.
BACA JUGA:Keributan Keluarga Berujung Maut di Palembang, Bibi Meninggal di Tangan Keponakan, Nenek Sekarat
“Katanya tadi waktu kejadian, kakak perempuan dan ketiga anaknya mengunci diri di dalam kamar. Karena suaminya tidak ada di rumah. Mungkin kalau tidak begitu, bakal jadi korban juga,” jelas Fn.
Pantauan di lokasi, tampak Kasatreskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinza SIK MH dan petugas Inafis Polrestabes Palembang melakukan olah TKP.
Setelah itu, jenazah almarhumah Yuliana dibawa ke RS Bhayangkara M Hasan untuk autopsi.
BACA JUGA:Keponakan yang Habisi Nyawa Bibi dan Melempar Neneknya dari Balkon Rumah Mengidap Kelainan Jiwa?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: bacakoran.co