Kick Off Liga II Nasional Indonesia 2023/24: SFC Bersaing di Group I Pulau Sumatera

Kick Off Liga II Nasional Indonesia 2023/24: SFC Bersaing di Group I Pulau Sumatera

Stadion Bumi Sriwijaya Jakabaring homebase Tim Kebanggaan SFC --

Kick Off Liga II Nasional Indonesia 2023/24: SFC Bersaing di Group I Pulau Sumatera

PALEMBANG-SUMEKS.CO-Jangan lewatkan, pada anggal 10 September 2023 menjadi saksi dimulainya kompetisi Liga II Nasional Indonesia untuk edisi tahun 2023/24. 

Terdapat 28 tim yang akan berkompetisi, dan mereka sudah dibagi menjadi 4 grup penyisihan, dengan setiap grup berisi 7  tim.

Format penyisihan kali ini akan menggunakan sistem double round robin, dimana setiap tim akan bertanding dua kali, kandang dan tandang. 

Hanya 3 tim dengan poin tertinggi dari setiap grup yang akan berhak melangkah ke fase grup selanjutnya, sehingga total ada 12 tim yang lolos.

Sementara itu, empat tim lainnya dari masing-masing grup akan berjuang di babak play-off atau menghadapi risiko degradasi, dengan total ada delapan tim yang akan terdegradasi.

BACA JUGA:Bangkit Lagi, SFC Siapkan 23 Pemain Baru Hadapi Liga II Indonesia 2023

Dari 12 tim yang berhasil lolos, mereka akan dibagi lagi menjadi tiga grup. Setiap grup akan berisi empat tim yang akan bertanding dengan sistem home dan away. 


Grup Penyisihan Liga II Indonesia, SFC tergabung grup 1 --

Bagi yang berhasil mencapai Grand Final, mereka bukan hanya akan mendapatkan tiket promosi ke Liga I untuk edisi 2024/2025, tetapi juga peluang untuk menjadi juara Liga II edisi 2023/2024.

Salah satu tim yang akan berlaga di kompetisi ini adalah tim kebanggan wong Kito Sriwijaya FC (SFC)  yang masuk dalam Group I. 

BACA JUGA:Stadion Bumi Sriwijaya Jadi Homebase SFC, Berikut Profil Stadion Berstandar Internasional Ini

Grup ini sepenuhnya dihuni oleh tim-tim dari Pulau Sumatera, seperti Persiraja, PSMS Medan, Semen Padang, PSDS Deli Serdang, Sada Sumut FC, dan PSPS Riau.

Semua pembagian grup dan format pertandingan ini dikeluarkan berdasarkan surat pengumuman dari PT Liga Indonesia Baru, yang bertindak sebagai operator Liga II untuk edisi 2023/2024.(usta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: